Sabtu, 27 April 2024
Home

Raih WTN 2014, Pekanbaru Terbaik Satu se-Indonesia



WALIKOTA Pekanbaru H Firdaus, saat menerima piala WTN dari Menteri Perhubungan EE Mangindaan, di Smesco convention Centre, Jakarta.



Senin, 15/September/2014 | 21:05
Raih WTN 2014, Pekanbaru Terbaik Satu se-Indonesia

KOTA Pekanbaru berhasil menggungguli lima kota besar se-Indonesia, dengan meraih peringkat pertama terbaik Penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN) 2014. Kelima kota besar itu diantaranya Kota Padang yang berada di peringkat kedua terbaik, seterusnya Bandar Lampung, Surakarta, Balik Papan, dan Denpasar. Penghargaan WTN kategori Kota Besar Terbaik Tertib Berlalu Lintas se-Indonesia tahun 2014 dari Pemerintah Pusat itu, diterima secara langsung oleh Walikota Pekanbaru H Firdaus MT, dari Menteri Perhubungan EE Mangindaan, di Smesco convention Centre, Jakarta, Rabu (10/9). Usai menerima penghargaan yang membanggakan itu, walikota mengaku sangat bangga karena Kota Pekanbaru berhasil mengungguli kota-kota besar lainnya yang ada di Sumatera dan Indonesia. Menurutnya, penerimaan itu selain atas kerja keras Dishubkominfo, juga membuktikan tingginya partisipasi warga Pekanbaru dalam menjaga keamanan dan kelancaran berlalu lintas di Pekanbaru. "Ini (WTN, red), merupakan prestasi yang sangat membanggakan. Pekanbaru berhasil tampil gemilang menjadi terbaik satu di tingkat nasional," ucapnya.*klik-wina/galeri

WALIKOTA Pekanbaru H Firdaus, bersalaman dengan mantan Kapolda Riau Brigjen Pol Condro Kirono, usai menerima piala WTN

ASISTEN II Setdako Pekanbaru Dedi Gusriadi, menyerahkan Piala WTN ke Wakil Walikota Ayat Cahyadi, disaksikan Ketua DPRD Pekanbaru sementara Roni Amriel, di halaman Kantor Walikota Pekanbaru

ASISTEN II Setdako Dedi Gusriadi, didampingi Kepala Dishubkominfo Syafril, membawa piala WTN ke lokasi penyambutan di halaman Kantor Walikota Pekanbaru

     

Piala WTN diarak menuju ke lokasi penyambutan di halaman Kantor Walikota Pekanbaru diiringi club motor di Pekanbaru yang suka cita ikut meramaikan pawai Piala WTN

WAKIL Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi, bersama unsur Muspida memperlihatkan piala WTN kategori Kota Besar Terbaik Tertib Berlalu Lintas tahun 2014

Sepuluh piala WTN turut ditampilkan dalam penyambutan piala WTN ke-10 tahun 2014, di halaman Kantor Walikota Pekanbaru



Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com