Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Bupati : Usulan Musrenbang Diharapkan Dapat Membuat Masyarakat Tersenyum
Selasa, 10/Februari/2015 - 17:22:17 WIB
   
TERKAIT:
   
 
Rangsang (klikriau.com)-Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti, H. Drs. Irwan, M.si bersama Ketua DPRD H. Fauzy Hasan menghadiri acara Musyawarah Pembangunan Desa (Musrenbang) di Kecamatan Rangsang, kegiatan dalam rangka menghimpun aspirasi masyarakat untuk pembangunan Kecamatan dan Desa tersebut dipusatkan di Aula Kantor Kecamatan Rangsang, Selasa (10/2).

Kegiatan itu turut dihadiri Asisten I Sekda. Alizar, S.sos, Kepala Bappeda. Drs. Azza, Camat Rangsang Mulyadi, Kepala Badan/Dinas terkait, Kabag Kesra Drs. Rosdaner, Kabag Humas Eri Suhairy, S.sos, Forkopinda, tokoh masyarakat dan lainya.

Dalam Musrenbang tersebut Bupati berharap dapat mewujudkan keinginan masyarakat menggesa perbaikan infrastruktur demi tercibtanya kesejahteraan masyarakat. "Agar masyarakat tidak mengeluh atas minimnya infrastruktur dan bisa tersenyum," ujar Bupati

Dikatakan Bupati kadang kala Musrenbang tingkat Kecamatan sering mengecewakan dengan banyaknya usulan yang tidak tertampung dalam APBD, namun tahun ini Bupati berjanji akan mengupayakan semua aspirasi yang murni dari masyarakat dapat direalisasikan. Untuk itu Bupati meminta kerjasama dari pihak Legislatif agar sebagian besar aspirasi yang telah diusulkan dapat tertampung dalam APBD 2016 mendatang.

Menamung aspirasi dan diproses menjadi program prioritas di singkronkan dengan visi dan misii serta aspirasi dprd. Semua pokok pikiran ini akan disatukan dan dibahas untuk ditunagkan dalam apbd tahun 2016 mendatang.

Nantinya usulan masyarakat akan disinkronkan dengan kebijakan Pemda dalam memacu Pembangunan di Kabupaten Meranti. Dalam bentuk Pembangunan berkesinambungan sehingga dapat dinikmati secara optimal oleh masyarakat.

Prioritas Pembangunan saat ini dikatakan Bupati memprioritaskan jalan poros dengan menuntaskan akses jalan Desa-Kecamatan, Kecamatan-Kabupaten yang dilanjutkan ditahun 2016 dengan penguatan ekonomi masyarakat. "Setelah akses penghubung antar desa dan kecamatan tersedia kita akan lanjutkan dengan penguatan ekonomi masyarakat," ucap Bupati.

Jika ada jalan desa yang tidak tersambung Bupati meminta segera dikomunikasikan."poros jalan yang belum baik segera disampaikan dan diusulkan," ujar Bupati.

Hal itu dilakukan agar lalu lintas orang, informasi, barang dan jasa dapat terfasilitasi. "Masyarakat lebih mudah membawa hasil pertanianya dan ekonomi masyarakat semakin membaik,"ucap Bupati, termasuk juga masalah strategis lainnya seperti restribusi BBM.

Agar semua terwujud Bupati mengharapkan partisipasi setiap elemen masyarakat bekerja keras, iklas dan cerdas mendukungnya karena tanpa itu semua tidak mungkin yang diharapkan dapat terwujud.

Kembali diingatkan Bupati Kepala desa harus memahami tugas dan fungsinya karena sangat menentukan majunya tida majunya sebuah desa.

Pada kesempatan itu Bupati dan rombongan juga melakukan peninjauan Pelabuhan Dwi Tunggal di Desa Dwi Tunggal yang cukup representatif, selain itu meresmikan Kantor Desa Tj. Samak yang sangat baik. "Jika perlu setiap desa study kesini biar bisa membangun kantor desa sebaik ini,"ucap Bupati.

Bupati juga sempat menyampaikan usulanya soal Perbaikan stadion yang atapnya mulai berkarat. "Tolong dimasukan sebagai program prioritas sebagai aspirasi Bupati untuk Kecamatan Rangsang. Diharapkan tahun 2016 dialokasikan dana membangun stadion yang representatif yang mampu jadi kebanggan masyarakat rangsang khusus ya Tj. Samak. DPRD diharapkan dapat mengawal agar program ini agar tidak hilang,"harapnya mengakhiri.*klik-adv/humas

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com