Jumat, 26 April 2024
Follow:
Home
Polres Meranti Amankan Ribuan Liter Solar dan Premium
Selasa, 17/Februari/2015 - 17:07:47 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (klikriau.com)-Tim Opsnal Polres Kepulauan Meranti mengamankan ribuan liter bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar dan premium di Pelabuhan Rakyat Dusun Lemang. Turut pula diamankan seorang tersangka, Salim alias Jang, Senin (16/2).

Kabid Humas Polda Riau AKBP Guntur Aryo Tejo dikonfirmasi menjelaskan, tersangka diduga telah menyalahgunakan niaga bahan bakar minyak bersubsidi.

"Tersangka merupakan warga Dusun Lemang RT 02/RW 01, Kecamatan Rangsang Barat, Kabupaten Meranti. Ia tak berkutik saat diamankan petugas, sekitar pukul 16.00 WIB kemarin," kata Guntur, Selasa (17/2).

Diterangkan Guntur, penangkapan dilakukan saat tersangka berada di Pelabuhan Rakyat Dusun Lemang. Jang diduga dengan sengaja menyalahgunakan niaga bahan bakar minyak yang disubsidi pemerintah, sert melakukan pengangkutan tanpa izin.

"Penangkapan bermula ketika anggota kepolisian melakukan patroli disekitar pelabuhan rakyat tersebut dan menemukan 43 drum minyak solar dan bensin. Curiga polisi lalu melakukan pengecekan," ujar Guntur.

Saat itu, tambah Guntur, tersangka tidak bisa menunjukkan dokumen yang sah atas pengangkutan BBM yang dilakukan. Pengakuan tersangka, BBM tersebut diperoleh dari APMS CV Tujuh Sudara.

Atas perbuatannya, Jang dijerat dengan pasal 55 dan atau 53 Undang Undang Nomor 22 tahun 2001, tentang Minyak dan Gas bumi.

"Ia-pun kemudian diamankan petugas ke Mapolres Kepulauan Meranti guna menjalani proses penyidikan. Petugas tengah mencari siapa lagi pelaku lainnya," tutup Guntur.*klik-syu







 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com