Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Hasil Hari Pertama di Le Mans, Lorenzo Masih Belum Puas
Sabtu, 16/Mei/2015 - 06:45:06 WIB
  Pembalap Moto GP Asal Spanyol Jorge Lorenzo
 
TERKAIT:
   
 
LE MANS (klikriau.com) - Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, tidak sepenuhnya puas dengan hasil pada hari pertama GP Perancis di Sirkuit Le Mans, Jumat (15/5/2015). Lorenzo menjadi tercepat kedua secara keseluruhan, di bawah Bradley Smith.

"Pada dasarnya, motor berfungsi dengan sangat baik," kata Lorenzo pada Jumat malam waktu setempat. "Kami punya banyak potensi dari pada yang sudah kami tunjukkan."

Dikutip dari laman kompascom, Lorenzo dan pebalap Ducati, Andrea Doviioso, jadi yang paling konsisten pada hari pertama dengan lebih banyak melakukan putaran dalam 1 menit 33 detik.

Lorenzo delapan kali berhasil melakukan putaran di bawah 1 menit 34 detik, sementara Dovizioso sembilan kali dengan menggunakan ban lebih lunak. Sementara Valentino Rossi dan Marc Marquez hanya berhasil melakukan empat kali.

Lorenzo mengaku masih butuh perbaikan dengan bagian ban depan. "Itu yang akan jadi perhatian besok (Sabtu), untuk meningkatkan kecepatan ketika ban depan mulai drop."

"Sirkuit ini sangat berbeda dengan Jerez (Spanyol). Di sini lebih lebar, jauh lebih dingin, tetapi memiliki aspal yang lebih halus dan lebih baik dari Jerez," akunya.

Lorenzo meraih podium pertamanya musim ini setelah finis pertama di Jerez, dua pekan lalu. Hasil tersebut membantunya naik ke urutan ketiga klasemen sementara.*klik

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com