Selasa, 19 Maret 2024
Follow:
Home
Porwanas XII Bandung 2016
Tim Catur PWI Riau Raih Medali Pertama
Rabu, 27/Juli/2016 - 22:47:54 WIB
  Atlet Catur PWI Riau sukses meraih medali pertama untuk Riau,  
TERKAIT:
   
 
BANDUNG (klikriau.com) - Tim Catur Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau berhasil menyembahkan medali pertama pada cabang catur cepat (25 menit) beregu yang berlangsung di UniversitaS Pendidikan Indonesia (UPI) Lembang, Jawa Barat, Rabu (27/7/2016).

Turun dengan kekuatan penuh, Zulmansyah Sekedang, Hanafi RT dan Edi Menhar, tampil brilian dengan mengempur habis lawan-lawan yang dihadapi. 

Partai pertama yang menggunakan sistem swiss lima babak, Riau berhadapan dengan tim tangguh Sulawesi Utara di meja dua. Pertarungan alot tersebut disapu bersih tim Riau dengan mempermak habis Sulawesi Utara dengan skore 3-0. 

Babak ke-2, Riau juga memukul KO Bengkulu dengan skore telak 3-0. Namun, di babak ke-3, Riau terpaksa mengakui kekuatan tuan rumah Jawa Barat dengan kalah 0-3. 

Meski kehilangan dua poin, Riau kembali bangkit di babak keempat. Dibawah komando Zulmansyah Sekedang dan kawan-kawan, Riau terus berjuang. Hasilnya, saat berhadapan dengan Provinsi Bali, Riau kembali menang dengan skore 3-0. 

Pada babak terakhir, giliran Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yang dibabat Zulmansyah Cs dengan memenangi papan satu, dua dan tiga.

Atas hasil itu, Riau berhak meraih medali perunggu dengan poin 8 dan pts 12. Sementara medali emas diraih Kalimantan Tengah dengan poin 9 pts 12,5 dan perak diraih tuan rumah Jawa Barat dengan poin 8 pts 12,5 yang sebelumnya kalah dengan Kalimantan Tengah.

Manejer Tim PWI Riau, Izarman SY Nabai saat dikonfirmasi menyampaikan terima kasih atas doa dan dukungan masyarakat Riau yang mana tim catur berhasil menyembahkan medali pertama untuk Bumi Lancang Kuning.

"Alhamdulillah, pertarungahn ini semua berkat doa dan dukungan dari masyarakat Riau," ujar Izarman yang juga Pimred Majalah Tribata News.

Wasit Internasional Agus Subandrijo SE MM FA saat dikonfirmasi wartawan juga mengakui pertarungan gigih yang diperlihatkan para wartawan Riau yang walaupun tersandung oleh tuan rumah, namun tetap bangkit dan berjuang keras.

"Luar biasa perjuangan Riau, keras dan berdarah-darah sehingga berhasil meraih medali," ujar Agus.

Masih kata agus, hasil ini tidak lepas dari solidnya Riau dan bisa mengatur ritme beregu sehingga menyulitkan lawan-lawan dari 26 provinsi yang mengikuti ajang Porwanas Jawa Barat 2016.(sier)

 
Berita Terbaru >>
Operasi Keselamatan Tinombala, Ribuan Pelanggar Tertangkap ETLE, 28 Kecelakaan Terjadi
Pj Walikota Launching Mobil Layanan Cepat LPJU dan Bus TMP Gratis Bagi ASN
PJS Sulsel Kecam Kekerasan Terhadap Wartawan di Takalar, Diduga Pelakunya Mafia Solar
Burhanuddin Husin Kembali Nahkodai Pengprov PBVSI Riau 2024- 2028
Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur untuk Masyarakat
KPID Riau Ungkap Temuan Siaran Penggiringan Opini di Pemilu 2024
Polisi Bongkar Ratusan Kilogram Sabu Jaringan Malaysia
Berkas Perkara P 21, Dua Tersangka Ledakan Smelter PT ITSS Diserahkan Kejari Morowali
TUMBUH by Astra Financial, Raih Promo Menarik dan Menangkan Sepeda Motor!
Subsidi Bunga Pinjaman Bagi UMKM, 500 Pelaku Usaha Ajukan Permohonan
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com