Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
Wujudkan Pembangunan Pelabuhan Samudera Kuala Enok, Gubri Minta Dukungan Warga
Selasa, 01/November/2016 - 19:30:20 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TEMBILAHAN-Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rahman melakukan kunjungan kerja ke Pelabuhan Samudera Kuala Enok, Selasa (1/11/16). Kedatangan Gubri beserta unsur Forkopimda Riau disambut Bupati Inhil H Muhammad Wardan.

Kedatangan Gubri sekira pukul 11.00 WIB dengan menggunakan helikopter ini, didampingi Kapolda Riau Brigjen Pol Drs. Zulkarnain, Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi MHan, Kepala BPBD Provinsi Riau Edward Sanger, Deputi Men LHK Kepala P3ES Provinsi Riau Amral dan Kepala BMKG Pekanbaru Sugarin SSi.

Kedatangan Gubernur Riau dan rombongan disambut di lokasi disambut Bupati Inhil H Muhammad Wardan, Kapolres Inhil diwakili oleh Waka Polres Kompol Azwar SSos MSi MH, Dandim 0314/Inhil diwakili oleh Kasdim 0314/Inhil Mayor Inf Suratno, Kasat Intelkam Polres Inhil AKP Erol R Risambessy SIK, Camat Tanah Merah Yuliargo, Kapolsek Tanah Merah AKP Kadmadi dan para pejabat Pemkab Inhil serta tokoh masyarakat setempat.

Adapun agenda kunjungan Gubernur dan Forkompimda Provinsi Riau adalah untuk meninjau kondisi Pelabuhan Samudera Kuala Enok yang akan jadi pelabuhan utama di daerah selatan Provinsi Riau.

Bupati Inhil, sebagaimana dilansir riauterkini.com, memaparkan tentang situasi dan kondisi wilayah Kabupaten Indragiri termasuk tentang rencana pembangunan Pelabuhan Samudera Kuala Enok kedepan yang akan bisa menunjang ekspor dari 5 Kabupaten sekitar Kabupaten Indragiri Hilir.

Sedangkan Gubri Arsyadjuliandi Rahman mohon dukungan masyarakat, khususnya di Kabupaten Inhil agar pembangunan Pelabuhan Samudera Kuala Enok segera dapat diwujudkan, agar menunjang perekonomian masyarakat Inhil.

Beliau juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada Kapolda Riau dan Danrem 031/Wirabima serta jajaran atas kondusifnya situasi Kamtibmas di Provinsi Riau, termasuk dalam menanggulangi karhutla pada tahun 2016 ini. (ee)

(f: rtc)

 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
Bus ALS Terguling di Bukittinggi, 1 Meninggal dan 46 Luka-luka
Gelar Buka Bersama, IKTS Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan
Menolak Minum Obat, Pengasuh Aniaya Balita 3 Tahun
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com