">
Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Diam-diam Wakil Rakyat di DPRD Riau "Liburan" ke Amerika dan Inggris
Selasa, 20/Desember/2016 - 17:20:55 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Jelang akhir tahun, diam-diam wakil rakyat di DPRD Riau "liburan" ke luar negeri. Tidak tanggung-tanggung, wakil rakyat memilih Amerika dan Inggris sebagai destinasi liburannya.

Dari data yang diperoleh, wakil rakyat yang berangkat ke Amerika berasal dari Komisi D DPRD Riau yang keberangkatannya dibagi dalam dua kloter. Informasinya juga, saat ini anggota Komisi D sudah kembali dari Amerika. 

Kemudian wakil rakyat yang berangkat ke Inggris berasal dari Komisi E DPRD Riau. Dengan menggunakan pesawat Emirate EK 357, saat ini wakil rakyat lintas Dapil ini tengah menikmati enaknya sejumlah kota di Inggris.

Adapun anggota Komisi E yang berangkat ke Inggris yakni, Masnur, Muhammad Adil, Adriyan, Tedi Ramos Sianturi, Ade Agus Hartanto, Maghdalisni, Tengger Sinaga, Tengku Nazlah Khairati dan Sugeng Pranoto.

Menanggapi hal ini, Ade Agus Hartanto ketika dikonfirmasi wartawan membenarkan jika dirinya dengan anggota komisi E yang lain tengah berada di Inggris. Namun, politisi PKB ini tidak menjelaskan tujuan pihaknya ke Inggris.

Sementara itu, Septina Primawati, Ketua DPRD Riau mengatakan, selagi memiliki izin, tidak ada salahnya anggota dewan berangkat ke luar negeri. Apalagi anggaran untuk itu sudah diverifikasi oleh Kemendagri. 

Perempuan yang pernah duduk di Komisi E ini menyebut, keberangkatan anggota dewan keluar negeri tidak terlepas untuk kepentingan daerah sekaligus memajukan daerah, baik dari segi pendidikan, kesehatan dan lainya.**/rtc 

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com