Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Bengkalis Heboh, Hiasan Dinding Berlafaz Allah Dipajang di Kelenteng
Selasa, 03/Januari/2017 - 14:57:57 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS - Warga Desa Bantan Tua, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis dihebohkan adanya hiasan berlafaz Allah yang terpajang di dinding kelenteng di daerah Kucing Gila Jalan Bantan, Selasa (3/1/2017).

Penemuan itu diketahui pertama sekali oleh tim ronda malam warga setempat. Berawal dari isu-isu, tim ronda malam langsung mengecek ke kelenteng. Alhasil, mereka menemukan hiasan dinding berlafaz Allah di atas patung dalam kelenteng. Selain itu, ditemukan tasbih berlafaz Allah dililitkan di leher patung.

"Kita tahunya dari warga yang ronda tadi malam. Barang ini informasinya sudah lama, ronda cek malam tadi ternyata benar," kata warga setempat, Abdul Ma'ruf.

Ditemukannya hiasan dinding berlafaz Allah sempat menghebohkan warga. "Pagi tadi ramai masyarakat ke situ, kita laporkan ke Sekdes, Sekdes lapor ke Polsek," ungkap Ma'ruf.

Kapolsek Bantan, AKP Yuherman menyebutkan kasus tersebut saat ini masih dalam pemeriksaan di Unit Reskrim Polsek Bengkalis.

"Pemilik sekaligus pengurusnya saat ini sedang kita periksa," singkat Kapolsek.

Belum diketahui apa motif memajang hiasan dinding dan tasbih berlafaz Allah di dalam kelenteng.**/goriau.com

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com