Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Melawan Saat Ditangkap, Provokator Kaburnya Napi Sialang Bungkuk Ditembak Aparat
Sabtu, 24/Juni/2017 - 22:54:38 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Irwanto alias Iwan Nina, napi Rutan Sialang Bungkuk Pekanbaru yang jadi provokator kaburnya ratusan tahanan, sempat berpindah-pindah hingga ke kaki Gunung Merapi di Sumatera Barat, sebelum akhirnya ditangkap tim gabungan dari Unit Jatanras Polda Riau dan Reskrim Polsek Ukui, di Pelalawan.

Menurut Kapolda Riau Irjen Zulkarnain, Sabtu (24/6/2017) malam, Tim Unit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Riau terpaksa menembak betis kanan Iwan Nina, karena ketika hendak ditangkap, napi yang divonis 12 tahun penjara dalam kasus narkoba ini berupa kabur dan menabrak petugas dengan sepeda motor Yamaha RX King.

Kapolda Riau menghimbau bagi napi dan tahanan yang belum kembali ke Rutan Sialang Bungkuk agar segera menyerahkan diri. Karena penyidik sudah mengantongi alamat saudara dan keluarga para napi yang belum tertangkap. Data terakhir ada sebanyak 126 napi yang kabur, Jumat, 5 Mei 2017 lalu belum tertangkap.

Ketika itu 442 orang dari 1.870 warga binaan Rutan Sialang Bungkuk kabur. Pemicu kaburnya ratusan tahanan Rutan ini adalah pelayanan yang dianggap tidak manusiawi. Mulai dari ruang tahanan yang melebih kapasitas, maraknya pungutan liar (pugli) serta  perlakuan kasar oknum Rutan.

Iwan sendiri kepada penyidik Polda Riau membantah jika dirinya adalah dalang provokasi tahanan dan napi kabur. Menurut dia, dalangnya adalah Aan, yang hingga kini masih belum tertangkap. Aan juga merupakan napi kasus narkoba.***/suk

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com