Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Tahapan Pemilihan Gubernur Riau Dimulai 20 September 2017
Minggu, 20/Agustus/2017 - 08:29:26 WIB
  Foto Ilustrasi
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau telah memulai pra tahapan Pemilihan Gubernur Riau tahun 2018 mendatang. Hal ini dikatakan komisioner KPU Riau, Ilham Yasir, Sabtu (19/08/2017). Menurutnya, pra tahapan ini adalah untuk menyusun anggaran dan menyusun regulasi.

"Tahapan kita memang baru mulai tanggal 20 September, untuk sekarang kita dalam istilahnya persiapan-persiapan, dan alhamdulillah sudah 90 persen, anggaran sudah Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), sudah hampir selesai lah pra tahapannya," katanya.

Di pra tahapan tersebut kata Ilham, sudah digencarkan sosialisasi untuk menyonsong Pilgubri periode 2018-2023, seperti sosialisasi di media sosial, juga dilakukan roadshow sosialisasi Pilgubri ke instansi seluruh 12 kabupaten/kota di Riau.

"Sudah dari bulan Maret lalu kami mulai sosialisasi ke kepala-kepala daerah, intinya untuk menyukseskan Pilgubri dan selesai awal Agustus lalu di Kabupaten Kampar," ujarnya lagi.

Dan saat ini, KPU tengah melakukan sosialisasi ke instansi di Provinsi Riau, seperti LAMR, Kejati, Pengadilan Tinggi, dan Kapolda dalam waktu dekat.

"Jadi sekarang sedang berlangsung sosialisasi tersebut, untuk menjelang tahapan Pilgubri tanggal 27 September mendatang," tukasnya.***/nai

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com