Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Bunga Bangkai Tumbuh di Pekarangan Rumah Warga Pelangiran
Sabtu, 30/September/2017 - 17:11:48 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PELANGIRAN - Setelah sebelumnya di Kampar, kali ini sejenis bunga bangkai kembali ditemukan dan tumbuh di halaman pekarangan belakang rumah warga Desa Tanjung Simpang Kecamatan Pelangiran, Inhil, Riau.

Bunga bangkai ini ditemukan Sabtu (30/9/2017), saat Raja Satar, pemilik rumah, mencium bau busuk yang menyengat di sekitar rumahnya. Penasaran dengan bau itu, Raja Satar lalu mencari sumber bau tersebut.

Ternyata sumber bau datang dari sekuntum bunga menarik berwarna merah yang dikelilingi oleh serangga kecil. Bunga yang berukuran tinggi sekitar 30 cm dari permukaan tanah, mengeluarkan bau seperti bangkai, sehingga mengundang lalat mengerumuninya.

Mengetahui bunga tersebut merupakan tumbuhan langka, Raja Satar pun melaporkan hal itu kepada Babinkamtibmas Tanjung Simpang Brigadir Erwin.

Setelah dilakukan pengukuran diketahui bunga bangkai tersebut memiliki tinggi 30 centimeter dari permukaan tanah, mengeluarkan bau seperti bangkai.

"Diperkirakan bunga bangkai tersebut dari jenis yang cukup langka, namun untuk memastikannya, penemuan tersebut akan dilaporkan kepada instansi yang lebih berkompenten," kata Paur Humas Polres Inhil, IPTU Beriman Putra.**/ude

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com