Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Putin Ditantang Aina Gamzatova, Seorang Muslimah Berhijab
Senin, 01/Januari/2018 - 12:07:32 WIB
  Aina Gamzatova  
TERKAIT:
   
 
DAGESTAN - Vladimir Putin punya calon lawan baru di Pilpres 2018, yakni Aina Gamzatova, muslimah berhijab yang berasal dari daerah Dagestan.

Gamzatova (46) telah mendeklarasikan diri untuk maju di Pilpres Rusia yang akan digelar pada Maret 2018 mendatang. Gamzatova merupakan warga asli Dagestan yang merupakan wilayah dengan mayoritas muslim.

Deklarasi yang dilakukan memang sangat sederhana, hanya melalui Facebook. Namun, deklarasi itu disambut suka cita oleh ratusan pendukungnya di Makhachkala, ibukota Dagestan. Para pendukunganya berkumpul di jalanan kota untuk melakukan selebrasi.

Dilansir Aljazeera, Gamzatova memiliki modal untuk maju di Pilpres. Dia merupakan kepala dari grup media muslim terbesar Rusia, Islam.ru. Lini bisnis grup itu terdiri dari TV, radio, surat kabar, penerbit buku-buku Islam. Grup itu juga memiliki kegiatan sosial yang rutin dilakukan.

Suami Gamzatova, Akhmad Abdulaev, seorang mufti di Dagestan. Abdulaev adalah suami kedua Gamzatova. Adapun suami pertamanya Said Muhammad Abubakarov, meninggal pada 1998 dalam ledakan bom mobil di Dagestan.

Bagaimana peluang Gamzatova? Untuk mengalahkan Putin diyakinisungguh amat sulit. Putin yang sudah menjadi pejabat top di Rusia sejak akhir 90-an memiliki basis massa di berbagai wilayah Rusia.

Zakir Magomedov, seorang blogger populer di Dagestan, menyebut kans Gamzatova untuk menang di pilpres 2018 masuk kategori mustahil.

"Terlalu konyol jika mendiskusikannya secara serius," ujarnya. Namun menurut Magomedov, Gamzatova bakal meraup suara signifikan di Dagestan dan Kaukasus Utara.**/detik.com

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com