Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Tanam Serentak, Danramil Tempuling Turun ke Sawah Bersama Kelompok Tani
Kamis, 18/Januari/2018 - 04:32:01 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TEMPULING - Danramil 03/Tempuling bersama Babinsa dan kelompok Tani Setia Budi, Tanjung Harapan, Desa Pekan Tua, Kecamatan  Kempas, Kabupaten Indragiri Hilir, turun ke sawah dan melaksanakan tanam padi serentak, Rabu (17/01/18)

Danramil 03/Tempuling Kapten Arh Sugiyono dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya tanam padi serentak di wilayah Koramil 03/Tempuling, Kodim 0314/Inhil, pihaknya turun untuk mempercepat proses tanam.

Luasan lahan yang ditanam sekitar 330 hektar, Khusus di desa Pekan Tua yang tersebar di 2 Dusun. Saat ini sudah tertanam sekitar 90 Hektar.

"Harapannya akhir bulan Februari 2018 penanaman  sudah terealisasi untuk seluruh wilayah yang mempunyai areal sawah pertanian padi," kata Danramil.

Danramil juga menekankan kepada seluruh Babinsa selaku pendamping kelompok tani supaya lebih aktif untuk memacu para petani bekerja sama  dengan penyuluh pertanian tingkat Kecamatan.

Menurut Danramil, tanam serentak merupakan gerakan yang dilaksanakan pada tanggal 17 Januari 2018 yang pada tingkat Kabupaten Inhil dilaksanakan di Blok E Kel Kempas Jaya seluas 475 Hektar,  dengan jenis padi IR 42 dan di desa pekan tua 330 Hektar.

Pihaknya juga terus berupaya memberikan semangat kepada seluruh petani yang lain untuk membangun gerakan tanam padi di seluruh Desa, menuju Desa se-kecamatan Kempas lebih maju dan sejahtera.

Danramil juga berharap kepada dinas terkait khususnya dinas Badan Koordinasi penyuluh propinsi untuk memperhatikan Kelompok Tani di Kecamatan Kempas, khususnya sarana dan prasarana pertanian yang di butuhkan, mengingat pertanian kempas masa tanamnya tergantung adanya pasang surut air Sungai sehingga sangat membutuhkan diesel air.

Senada dengan Danramil, Ali Amran selaku PPL deaa pekan tua menyampaikan gerakan tanam serentak di atas areal Blok D ini harus menyeluruh di Kecamatan Kempas ini. Pemerintah akan mendukung kegiatan pertanian dengan cara mendukung menyiapkan alat seperti handtraktor dan lain sebagainya.**/ude


 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com