Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
KPK Geledah Kantor DPRD Bengkalis
Senin, 19/Maret/2018 - 20:05:30 WIB
  Foto (riauaktual)
 
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di kantor DPRD kabupaten Bengkalis, Senin 19 Maret 2018. Penggeledahan diduga terkait proyek Multi Years (MY) yang kembali dianggarkan di tahun 2018 ini.

Pantauan di kantor DPRD Kabupaten Bengkalis suasana tidak seperti biasanya, pintu pagar gedung DPRD tertutup. Sedangkan anggota brimob dengan bersenjata tampak berjaga jaga dipintu masuk. Awak media pun dilarang untuk mendekat kedalam gedung.

Menurut informasi petugas KPK masih melakukan penggeledahan diruang kerja Ketua DPRD Bengkalis dan  ruang Sekretariat DPRD Bengkalis.

"Petugas KPK berjumlah 9 orang tiba dikantor DPRD Bengkalis sekitar pukul 16.30 WIB, dan langsung melakukan penggeledahan. Sementara didalam gedung ada Ketua DPRD Abdul Kadir dan Kepala Bappeda Bengkalis Jondi Bustian," ungkap sumber yang minta namanya tidak di publis.

Sebelumya masih kata sumber ini, lembaga anti rasuah juga melakukan penggeledahan dikantot PUPR kabupaten Bengkalis.(Ral)

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com