Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
4 Pelajar Tertangkap Nyabu, Jamal: Sekolah Tolong Lebih Ketat Lagi Awasi Anak Didik
Sabtu, 28/April/2018 - 06:55:34 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU- Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Pekanbaru, H Abdul Jamal Mpd sangat menyayangkan tertangkapnya 4 pelajar oleh pihak kepolisian saat asik pesta sabu, di Jalan Gajah Mungkur, Gang Lili Indah, Kelurahan Tangkerang Timur, Kecamatan Tenayan Raya.

Para pelajar tersebut terdiri dari 4 orang lelaki diantaranya berinisial AB, DA, MF, DP, dan 1 orang perempuan berinisial SS. Rentan usianya berkisar antara 14 hingga 16 tahun. Merupakan pelajar setingkat SMA, bahkan ada yang masih SMP.

"Kita prihatin dan menyayangkan kondisi ini terjadi. Makanya kita memghimbau kepada pihak sekolah agar lebih ketat lagi dalam melakukan pengawasan anak didiknya," ujar Jamal, Jumat (26/4).

Pihaknya juga meminta kepada orangtua agar lebih memperhatikan lagi anaknya. Apalagi kasus ini terjadi di luar jam sekolah. Sehingga dibutuhkan perhatian dari orang tua untuk mengawasi anak-anaknya.

"Kalau tidak pulang anaknya di jam pulang sekolah, harus dicari dimana anaknya. Umumnya anak-anak yang berkasus seperti ini adalah anak-anak bebas yang tidak diperhatikan orang tuanya dan suka-sukanya mau pulang jam berapa," kata Jamal.

Di tengah perkembangan Kota Pekanbaru yang semakin pesat, maka pengaruh negatif terhadap pelajar pun semakin meningkat.

"Makanya dibutuhkan peran semua pihak untuk mengawasinya. Tidak bisa juga kita serahkan semuanya ke sekolah," harap Jamal.(*)

 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
Bus ALS Terguling di Bukittinggi, 1 Meninggal dan 46 Luka-luka
Gelar Buka Bersama, IKTS Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan
Menolak Minum Obat, Pengasuh Aniaya Balita 3 Tahun
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com