Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Plt Wako Buka Lomba MTQ Antar wartawan se-Riau
Sabtu, 26/Mei/2018 - 17:59:53 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU -- Plt Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi, membuka lomba MTQ antar wartawan se-Riau yang ditaja Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Pekanbaru di Masjid Ar Rahman, Sabtu (26/5).

Selain memberi apresiasi terhadap PWI dan antusias semangat pelaku insan pers dalam mengikuti lomba, Plt Wali Kota berjanji akan memberikan pembinaan lebih lanjut tentang pembelajaran Alqur’an kepada wartawan yang ada Kota Pekanbaru.

"Aplus untuk kegiatan hari ini. Ke depan, alangkah lebih bagus jika PWI bersinergi dengan pemerintah untuk pembinaan pembelajaran ilmu Alqur’an. Kita kan ada LPTQ, jadi nanti bisa memperdalam ilmu membaca Al-Qur’annya seperti Tahsin, tajwid, dan lain sebagainya," ujar Plt Wali Kota dalam sambutan.

Plt Wali Kota juga meminta kegiatan MTQ ini dapat dilestarikan setiap tahun. Apalagi mengingat perlombaan di tingkat nasional, ada yang memperlombakan MTQ antar wartawan, dan sudah seharusnya saat ini Pekanbaru memiliki utusan dan perwakilan yang bisa diutus untuk perlombaan tersebut.

"Kalau bisa hadiah dibikin lebih besar lagi. Kalau sekarang umrah, bikin besok-besok hadiahnya haji," kata Plt Wali Kota.

Plt Wali Kota berpesan kepada peserta yang mengikuti lomba, untuk dapat tekun dan serius mempelajari bacaan qur’an tak sekedar di perlombaan ini saja.

"Inilah maksud utama kegiatan yang kita harapkan. Wartawan dapat mengambil hikmah untuk semangat belajar membaca qur’an, sehingga insan pers yang biasanya hanya berkutat dengan pena dan informasi, kali ini ditambah keterampilan dengan membaca qur’an yang baik dan memperbanyak membaca dalam kehidupan sehari-hari," harap Plt Wali Kota. (*)

Sumber: Kominfo

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com