Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
Angin Kencang Halangi Pencarian Korban Tenggelamnya KM Sinar Bangun
Selasa, 19/Juni/2018 - 11:33:11 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
SAMOSIR - Pencarian korban tenggelamnya KM Sinar Bangun di Danau Toba pagi ini, Selasa (19/6/2018) terhadang angin kencang dan ombak.
Seratus orang petugas gabungan dari Polri, TNI termasuk Basarnas sudah diturunkan melakukan pencarian.

"Pencarian dihadang ombak besar dan angin kencang, jadi agak kesulitan petugas mencari," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kabupaten Samosir, Mahler Tamba saat dihubungi Selasa (19/6/2018).

Pencarian para korban dilakukan dengan mengerahkan kapal milik Polair termasuk kapal nelayan. Area pencarian sudah meluas dari titik tenggelamnya KM Sinar Bangun.

KM Sinar Bangun tenggelam sekitar pukul 17.30 WIB, Senin (18/6). Kapal tenggelam saat berlayar dari Pelabuhan Simanindo, Kabupaten Samosir menuju ke Pelabuhan Tigaras, Kabupaten Simalungun.

Sampai saat ini baru 18 orang penumpang yang ditemukan selamat. Sedangkan satu orang penumpang bernama Tri Suci Ulandari (24), warga Aceh Tamiang, ditemukan meninggal dunia.**/sumber: detik.com


 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
Bus ALS Terguling di Bukittinggi, 1 Meninggal dan 46 Luka-luka
Gelar Buka Bersama, IKTS Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan
Menolak Minum Obat, Pengasuh Aniaya Balita 3 Tahun
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com