Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
Pulau Cinta Teluk Jering Destinasi Wisata Baru di Kabupaten Kampar
Sabtu, 01/September/2018 - 10:57:45 WIB
  Sungai Cinta Teluk Jering
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Satu lagi destinasi wisata kampar yang menarik untuk dikujungi, yaitu Pulau Cinta Teluk Jering di desa Teluk Kenidai, Kecamtan Tambag.  Lokasinya seperti pinggir laut dengan pantai pasir yang putih, meski yang ada hanya sebuah sungai di sana.

Lokasi ini disebut Pantai cinta karena memiliki pasir seperti pasir pantai yang putih dan bersih. Teluk Jering merupakan sebuah desa kecil yang berada di kecamatan Tambang kabupaten Kampar.

Desa ini terletak dipinggir sungai kampar dan memiliki pemandangan yang sangat menarik yaitu hamparan rumput hijau yang luas yang bisa menyegarkan mata dan juga pinggiran sungai yang mempunyai pasir pantai.
Image result for Mari wisata ke Teluk Jering Kampar

Warga Desa Teluk Jering sebagian bekerja sebagai nelayan dan menggembala kerbau. Beberapa warga juga memanfaatkan momen disaat pengunjung ramai untuk berjualan minuman dan makanan.

Untuk sampai ke Desa Teluk Jering, dapat ditempuh dengan kendaraan roda 4 dan roda 2 kurang lebih 40 menit dari kota Pekanbaru, tidak jauh dari jembatan sungai kampar yang ada di Teratak Buluh. Sekitar 1,5 Km dari jembatan panjang sungai kampar, lalu belok ke kanan.

Pulau Cinta Teluk Jering Kampar saat ini menjadi magnet bagi masyarakat yang mengisi akhir pekan dari Pekanbaru. Menurut pengelola wisata yaitu masyarakat setempat, jika akhir Pekan pengunjung bisa mencapai 2000 hingga 3000 orang.

Image result for Mari wisata ke Teluk Jering Kampar

Di lokasi ini selain suasana alamnya indah di pinggir Sungai Kampar, juga banyak wahana permainan yang bisa dimanfaatkan masyarakat. Mulai dari naik perahu berkeliling Sungai Kampar, naik banana boat. Di lokasi juga tersedia tempat mandi bagi anak-anak dan dewasa dipinggiran sungai tersebut.

Menurut data yang diterima Dinas Pariwisata Provinsi Riau, setiap minggu jumlah wisatawan yang berkunjung ke Pulau Cinta mencapai 3000 pengunjung.**/zie









 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com