Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Longsor dan Banjir Bandang di Tanah Datar, 5 Meninggal Dunia
Jumat, 12/Oktober/2018 - 09:49:26 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TANAHDATAR -  Hujan yang turun terus menerus menyebabkan banjir bandang di Jorong Piubuah, Nagari Tanjuang Bonai dan longsor di Kalo-Kalo Jorong Mawar, Nagari Lubuk Jantan, Kecamatan Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar, sekitar pukul 18.30 WIB, Kamis (11/10/2018). Dua orang tewas tertimbun dan terjebak dalam bangunan.

Dikabarkan, untuk sementara korban meninggal dunia akibat terjangan banjir bandang dan longsor ada 5 orang, sedangkan korban luka cukup banyak terutama penghuni 6 rumah dan pengguna jalan di Kalo-Kalo yang diterjang longsor.

Hingga kini BPBD, BNPB, TNI/Polri serta relawan dan masyarakat terus melakukan evakuasi terhadap korban bencana dan material banjir bandang yang menerjang rumah dan fasilitas umum seperti jalan dan jembatan di daerah Lintau Buo Utara itu.

Sementara itu kejadian yang sama juga terjadi di Kabupaten Lima Puluh Kota. BPBD Kabupaten Lima Puluh Kota, menyebut akibat Banjir di Jorong Lompek, Nagari Halaban, Kecamatan Lareh Sago Halaban, Kabupaten Lima Puluh Kota, Kamis 11 Oktober 2018 sekitar Pukul 19.30 Wib, 3 ekor Kerbau dikabarkan hanyut terseret derasnya banjir. 

"Akibat intensitas curah hujan tinggi sejak jam 16.00 Wib, pada Kamis itu, mengakibatkan Banjir, 3 ekor kerbau dilaporkan hanyut. Areal persawahan terendam banjir seluas 1/4 ha. Korban jiwa tidak ada," Kabid Kedaruratan dan Logistik, BPBD Lima Puluh Kota, Rahmadinol, Jumat 12 Oktober 2018 kepada awak media

Dia juga mengingatkan, karena hujan terus turun, masyarakat di sepanjang aliran sungai Batang Sinamar terus hati-hati dan diminta mengungsi sebelum bencana terjadi.**/int

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com