Kamis, 25 April 2024
Follow:
Home
Jalani Rute Ditengah Gerimis, Peserta Sepeda Nusantara Tetap Semangat
Minggu, 21/Oktober/2018 - 11:35:07 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Seribuan pesepeda dari berbagai daerah di Indonesia yang ambil bagian dalam ajang Sepeda Nusantara 2018 yang diselenggaran di Kota Pekanbaru, Minggu (21/10/2018), harus menempuh rute ditengah hujan gerimis.

Awalnya, kegiatan ini secara resmi dilepas oleh Sekda Kota Pekanbaru, M Noer didamping perwakilan dari Kepala Biro Bidang Hukum dan Humas Kemenpora RI, Sanusi MH dan Kepala Dispora Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian, juga dalam keadaan gerimis.

Tetapi meskipun di bawah rintik hujan, peserta tetap mampu melahap tiga check point hingga menyentuh garis finish di Jalan Cut Nyak Dien. Semangat  yang tinggi menjadi salah satu alasan kenapa goweser (peserta) tetap mampu mengikuti even yang digagas oleh pemerintah pusat tersebut.

Start sejak pukul enam pagi, ribuan peserta mengeliling ruas jalan Kota Pekanbaru. Dimulai dari Jalan Cut Nyak Dien, menuju Jalan Riau melewati Jalan Jenderal Sudirman. Memasuki Jalan Riau, peserta melahap check point pertama yakni di Rumah Singgah Tuan Kadi.

Kemudian peserta menuju Jalan Soekarno-Hatta hingga simpang Mall SKA Pekanbaru. Peserta kembali melahap check point kedua yang terdapat di Mall Transmart Pekanbaru.

Setelah check point kedua, peserta langsung menuju ke Jalan Arifin Ahmad hingga Purna MTQ Pekanbaru. Peserta kembali melahap check point ketiga atau terakhir di Gedung Juang. Sampai akhirnya peserta memasuki garis finish yang terdapat di Jalan Cut Nyak Dien.

Panitia mengatakan, 2.000 lebih yang telah mendaftar untuk ikut even Sepeda Nusantara Etape Kota Pekanbaru ini. Namun peserta yang hadir tampak hanya setengah dari yang telah mendaftar. Hal ini kemungkinan karena turunnya hujan yang cukup lebat di Kota Pekanbaru sejak dini hari tadi.***/win

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com