Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Sambil Bertakbir Massa Bela Islam Bergerak Menuju Tugu Zapin Pekanbaru
Kamis, 25/Oktober/2018 - 14:29:29 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Ribuan massa umat muslim dari GMMK menggelar aksi bela Islam, Kamis (25/10/2018) siang, terkait ulah oknum ormas Barisan Anshor Serbaguna (Banser) di Garut, Jawa Barat (Jabar) yang membakar bendera tauhid Ar Rayah (warna hitam).

Saat ini massa Aksi Bela Islam Jilid II yang digelar di Pekanbaru, mulai bergerak menuju pusat lokasi orasi di Tugu Zapin. Massa yang diperkirakan lebih dari 1.000 orang ini bergerak menuju Tugu Zapin dari Masjid Raya Agung An Nur Riau. Dengan berjalan kaki, massa turut mengucapkan kata takbir.

“Takbir! Allahuakbar!” teriak massa di sepanjang jalan.

Massa yang terdiri dari berbagi elemen, jenis kelamin dan umur ini, turut membawa bendera bertuliskan tauhid berwarna hitam dan putih.

Seperti yang diketahui, aksi ini merupakan sebagai bentuk protes terhadap pembakaran bendera berkalimat tauhid yang dilakukan oleh Barisan Ansor Serba Guna atau Banser NU dalam acara Hari Santri Nasional yang digelar di Garut, Minggu lalu 21 Oktober 2018.

Sebelumnya massa yang datang dengan kendaraan roda dua dan juga roda empat. Selain berpakaian muslim, peci dan syal, massa juga tampak membawa bendera tauhid, berkumpul di Masjid An-Nur.***/btc.

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com