Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Puluhan Tahun Terbiarkan, Akhirnya HT Goro Bersama Warga Perbaiki Jalan
Minggu, 12/Januari/2020 - 16:26:53 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 

PELALAWAN,KLIKRIAU.COM - Sikap peduli dan merakyat H Husni Tamrin,SH di tengah-tengah masyarakat Pelalawan mendapat acungan jempol. Selain turun ke pelosok desa mendengar aspirasi masyarakat, Husni tak segan-segan untuk terjun langsung bergotong royong bersama warga Pelalawan.

Seperti yang terlihat, Minggu (12/1/2020) ini. Bersama warga desa, Husni yang dielu-elukan sebagai Bupati Pelalawan periode 2021-2026 tersebut, turun langsung memperbaiki jalan yang menghubungkan desa Tanjung Air Hitam dengan Pangkalan Panduk di Kecamatan Kerumutan. 

Menurut Mansyur, tokoh masyarakat setempat, kehadiran Husni Tamrin yang juga anggota DPRD Riau Dapil Pelalawan-Siak itu turun langsung bergotong royong memperbaiki jalan, membuat masyarakat setempat bangga. "Baru kali ini ada wakil rakyat yang mau turun langsung bahu-membahu dengan warga di sini," ujar Mansyur di sela-sela gotong royong dan perbaikan jalan tersebut. 

Menurut Mansyur, jalan penghubung dua desa, yaitu Tanjung Air Hitam dan Pangkalan Panduk itu memang sudah sepatutnya diperbaiki. Sebab, banyak kehidupan masyarakat yang bergantung
jika akses jalan itu diperbaiki dan lebih baik lagi. Jalan itu sejak tahun 70-an nyaris tak mendapat perhatian dari pemangku kepentingan di Pelalawan. 

"Ini akses transportasi vital, baik untuk produksi kebun maupun jalan alternatif lintas Bono. Dan kepedulian Pak HT untuk membantu masyarakat sangat membanggakan kami," kata Mansyur. 

Husni Tamrin sendiri mengungkapkan, sudah menjadi kewajibannya sebagai wakil rakyat untuk peduli dan cepat tanggap terhadap kepentingan masyarakat Pelalawan. "Saya putra daerah di sini yang kebetulan mendapatkan amanah menjadi wakil rakyat. Jadi sepantasnya saya untuk peduli dan selalu berada di tengah-tengah masyarakat Pelalawan," ujar Husni yang kini sedang bersiap-siap menjadi orang nomor satu di Kabupaten Pelalawan melalui Pilkada 2020, September mendatang. 

Bagi Husni, jika sedang tidak ada kesibukan atau kegiatan penting di Pekanbaru sebagai anggota DPRD Riau, ia memang lebih memilih untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat Pelalawan. 

"Saya memang sudah berniat untuk mewakafkan hidup saya menjadi pelayan dan pengayom masyarakat Pelalawan ke depan," kata pria 40 tahun yang diprediksi akan melangkah mulus ke kursi Bupati Pelalawan periode 2021-2026. 

Dari informasi yang dihimpun media, sepanjang tahun 2019 saja, Husni Tamrin yang bakal berpasangan dengan H Tengku Edy Sabli di Pilkada Pelalawan, telah berkomunikasi dan mendengar langsung aspirasi masyarakat setempat di lebih 200 titik di seluruh pelosok desa. Semua itu dilakukan Husni mengetahui secara nyata berbagai persoalan yang dihadapi warga Pelalawan. 

"Semua permasalahan dan keluhan masyarakat desa sudah kita inventarisir. Ini akan menjadi "PR" yang mesti menjadi perhatian ketika nanti saya diamanahkan menjadi pemimpin di Pelalawan ini," pangkas Husni Tamrin.(win/rls)

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com