Rabu, 24 April 2024
Follow:
Home
Pertamina Beri Diskon 30 Persen untuk Pertamax Series
Sabtu, 02/Mei/2020 - 09:13:48 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - PT Pertamina (Persero) memberikan diskon sebesar 30 persen untuk BBM jenis Pertamax serires melalui cashback pembelian nontunai. Hal ini dikatakan VP Communication Pertamina Fajriyah Usman dalam informasi tertulisnya.

Menurut Fajriyah di Jakarta Sabtu (2/5/2020), Ramadhan Cashback 30 persen #BerkahDiRumah MyPertamina merupakan Program Loyalty yang diberikan kepada konsumen yang melakukan pembelian Pertamax Series (Pertamax, Pertamax Turbo) dan DEX Series (Pertamina DEX, Dexlite) di SPBU Pertamina dengan transaksi secara non-tunai, menggunakan LinkAja dari aplikasi My Pertamina berupa cashback saldo bonus LinkAja.

Dilansir dari Antara, cashback saldo yang didapatkan yaitu sebesar 30 persen atau maksimal Rp20.000 per hari/satu kali transaksi pertama untuk 2.000 konsumen pertama perhari selama periode program dari tanggal 27 April - 23 Mei 2020. Informasi ini telah disosialisasikan melalui akun resmi media sosial perusahaan @pertamina, @mypertamina dan www.mypertamina.id.

"Konsumen bisa mendapatkan cashback tersebut dengan membeli produk Pertamax Series dan Dex Series di SPBU yang sudah terkoneksi dengan aplikasi My Pertamina" jelas Fajriyah.

Penyediaan produk Pertamax Series dan Dex Series merupakan bagian dari komitmen Pertamina untuk produk BBM berkualitas sebagai bagian dari mendukung pemanfaatan energi yang ramah lingkungan.

Menurut Fajriyah, program ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang bekerja di sektor kesehatan, logistik, industri strategis dan sektor lain yang diperbolehkan beroperasi selama masa PSBB. Program cashback ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat yang sedang menghadapi pandemi Covid-19.

Konsumen bisa melakukan pengecekkan SPBU yang sudah terkoneksi aplikasi My Pertamina, langsung di aplikasi My Pertamina atau dapat dilihat di www.mypertamina.id/spbu.***

 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
Bus ALS Terguling di Bukittinggi, 1 Meninggal dan 46 Luka-luka
Gelar Buka Bersama, IKTS Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadan
Menolak Minum Obat, Pengasuh Aniaya Balita 3 Tahun
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com