Selasa, 19 Maret 2024
Follow:
Home
Diragukan, Anggota Dewan Minta Pernikahan Aming Diselidiki
Rabu, 08/Juni/2016 - 11:26:56 WIB
  Aming dan sang istri  
TERKAIT:
   
 
JAKARTA - Pernikahan komedian Aming Supriatna Sugandhi dengan Evelyn Nada Anjani mengundang kontroversi. Ada anggapan bahwa pernikahan yang digelar Sabtu, 4 Juni 2016, di Bandung, Jawa Barat, itu merupakan pernikahan sesama jenis.

Ramainya isu tersebut membuat Wakil Ketua Komisi VIII DPR Abdul Malik Haramain meminta agar pernikahan Aming dan Evelyn Nada Anjani diselidiki. Jika ditemukan bukti pernikahan sejenis, menurut Abdul Malik Haramain, Aming dan Evelyn telah melanggar dua peraturan. 

"Secara hukum agama tak sah. Kedua hukum positif nasional tak mengakui pernikahan sejenis. Kalau benar, yang nikah dan menikahkan melanggar aturan agama dan juga aturan undang-undang," kata Malik Haramain beberapa waktu lalu. 

Lantas apa komentar Wulan Guritno, sahabat yang menjadi saksi pernikahan Aming dan Evelyn? "Enggak apa-apa diselidiki, kalau sesuai dan apa adanya," ujar Wulan Guritno dalam acara Genflix di Galeri Indonesia Kaya, Thamrin, Jakarta Pusat, Senin, 6 Juni 2016.

Namun, menurut Wulan Guritno, jika sampai ada penyelidikan berarti anggota DPR mempertanyakan Kantor Urusan Agama (KUA) yang menikahkan Aming dan Evelyn. 

"Kalau begitu, DPR ragukan KUA? Ngeri ya antar-instansi enggak percaya gitu," tutur Wulan Guritno.**/sumber: Tempo.Co

 
Berita Terbaru >>
Operasi Keselamatan Tinombala, Ribuan Pelanggar Tertangkap ETLE, 28 Kecelakaan Terjadi
Pj Walikota Launching Mobil Layanan Cepat LPJU dan Bus TMP Gratis Bagi ASN
PJS Sulsel Kecam Kekerasan Terhadap Wartawan di Takalar, Diduga Pelakunya Mafia Solar
Burhanuddin Husin Kembali Nahkodai Pengprov PBVSI Riau 2024- 2028
Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur untuk Masyarakat
KPID Riau Ungkap Temuan Siaran Penggiringan Opini di Pemilu 2024
Polisi Bongkar Ratusan Kilogram Sabu Jaringan Malaysia
Berkas Perkara P 21, Dua Tersangka Ledakan Smelter PT ITSS Diserahkan Kejari Morowali
TUMBUH by Astra Financial, Raih Promo Menarik dan Menangkan Sepeda Motor!
Subsidi Bunga Pinjaman Bagi UMKM, 500 Pelaku Usaha Ajukan Permohonan
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com