Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Tanggapi Kelangkaan
Disperindag Riau akan Kawal Langsung Pendistribusian Gas 3 Kg
Jumat, 03/November/2017 - 20:31:05 WIB
  Yulwiriati Moesa  
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM Riau akan mengawal langsung pendistribusi elpiji 3 kilogram (kg) ke pangkalan, menyikapi langkanya elpiji bersubsidi ini di tengah masyarakat.

Menurut Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMKM Provinsi Riau, Yulwiriati Moesa, jika dalam pengawasan ditemukan ada pangkalan bermain dan menetapkan gas tidak sesuai dengan Harga Eceran Terendah (HET) maka pihaknya melalui Disperindag Kabupaten dan Kota akan memberikan sanksi tegas.

"Saksi itu akan diberikan oleh pihak kabupaten dan kota selaku mengeluarkan izin kepada pangkalan. Makanya kita minta kabupaten dan kota memberikan teguran tegas sesuai aturan, kalau memang pelanggarannya fatal bisa dicabut izinnya," tegasnya.

Untuk pemerataan peredaran gas subsidi, Yulwiriati Moesa meminta agar pangkalan dapat memberlakukan sistem menggunakan Kartu Keluarga (KK) kepada masyarakat jika ingin membeli gas.

"Itu program sudah lama, karena sistem tersebut juga salah satu untuk pemerataan pendistribusian kepada masyarakat dan agar tidak terjadi kecurangan. Jadi kita harap masyarakat juga jangan mempersoalkan itu, aturan ini semata-mata untuk pemerataan gas subsidi," terangnya.

Disinggung soal kuota yang diterima Riau berkurang, Yulwiriati juga mengakui kondisi itu. Karena itu, pihaknya tengah melakukan pembahasan dengan bidang-bidang untuk mengatur strategi pengawasan agar kondisi itu tidak dimanfaatkan pedagang nakal.

"Kita juga akan turun ke lapangan untuk mengecek langsung pendistribusian gas, termasuk pengecekan harga yang saat ini dikeluhan masyarakat Riau," katanya.

Seperti diketahui, kelangkaan gas elpiji di Pekanbaru masih terjadi. Masyarakat kesulitan mendapatkan gas 3 kg ini. Bahkan jika pun ada, harganya melambung mencapai Rp35 ribu, dari harga wajarnya antara Rp20 ribu sampai Rp22 ribu per tabung.***/zie

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com