Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
PKB dan Gerindra Usung LE-Hardianto di Pilgubri
Rabu, 10/Januari/2018 - 10:45:28 WIB
  Lukman Edy
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Akhirnya terjawab sudah siapa yang akan diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Gerindra dalam Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) yang digelar Juni 2018. SK telah turun dan nama yang tertera di sana Lukman Edi dan Hardianto.

Bendahara DPW PKB Riau, Sugianto mengakui bahwa DPP PKB sudah mengeluarkan SK dukungan kepada Lukman Edy-Hardianto sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau.

Partai Gerindra menjadi partai koalisi dari PKB, karena SK yang ditandatangani Prabowo Subianto dan Sekjen Ahmad Muzani juga sudah keluar.

Dengan bertambahnya satu pasangan lagi, maka Pilgubri, 2018 akan diikuti oleh empat pasangan calon. Setelah sebelumnya, Syamsuar-Edi Nasution, Firdaus-Rusli Effendi, Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno dan Lukman Edy-Hardianto.

Lukman Edy-Hardianto merupakan pasangan terakhir yang mendapatkan kepastian untuk maju dari DPP masing-masing partai. Pasangan ini pun sudah memenuhi persyaratan untuk maju (13 kursi di DPRD Riau) dengan rincian, PKB dengan 6 kursi dan Partai Gerindra dengan 7 kursi.***/zie

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com