Jumat, 29 Maret 2024
Follow:
Home
Jadi Korban Tsunami, Jenazah Aa Jimmy dan Keluarga Dimakamkan di Cianjur
Senin, 24/Desember/2018 - 14:42:52 WIB
  Aa Jimmy
 
TERKAIT:
   
 
CIANJUR - Komedian Aa Jimmy, istrinya Hati Nurilah dan dua anak mereka menjadi korban Tsunami Selat Sunda, Banten, Sabtu (22/12). Jenazah  Aa Jimmy telah dimakamkan di TPU Sirnalaya, Cianjur, Jawa Barat, Senin (24/12). Sementara jenazah sang istri masih dalam perjalanan ke rumah duka dari lokasi bencana.

"Jenazah istrinya juga sudah ditemukan dan dalam perjalanan dari Banten ke Cianjur. Rencananya akan dimakamkan bersebalahan dengan Argo di Sirnalaya," kata Paman Argo, Dadang, Senin (24/12) seperti dikutip dari Antara.

Aa Jimmy atau nama aslinya Heriyanto alias Argo saat bencana menang sedang berada di Tanjung Lesung, Banten untuk mengisi acara di salah satu hotel di sana. Pihak keluarga tidak menyangka kalau keponakannya menjadi korban tsunami yang menghantam hotel, tempat Argo mengisi acara.

Awalnya pihak keluarga kesulitan untuk mendapat kabar keberadaan satu keluarga tersebut. Selang beberapa jam, pihak keluarga mendapat informasi jasad Argo, istri, dan kedua anaknya, ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Sedangkan anak bungsunya yang baru berusia dua bulan selamat bersama pengasuhnya.

"Jenazah akan dimakamkan di tempat yang sama, termasuk istri dan anak Argo. Saat ini keluarga akan fokus membesarkan anak bungsu yang selamat dari tsunami," kata Dadang.

Saat tsunami terjadi pada Sabtu malam lalu, Argo bersama teman satu grup lawaknya, Jigo, telah mengisi kegiatan acara Employee Gathering PLN di Tanjung Lesung, Banten. Mereka mengisi acara di sana pada 21 Desember 2018 malam.***/zie

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com