Kamis, 28 Maret 2024
Follow:
Home
Walikota Pekanbaru Ingatkan Pelaku Usaha Terapkan Protokol Kesehatan
Rabu, 16/September/2020 - 19:34:45 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru menggelar sosialisasi pajak daerah  Rabu (16/9/2020). Sosialisasi ini dibuka langsung Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT dan dihadiri Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin dan Forkompimda. Termasuk juga perwakilan pelaku usaha di Kota Pekanbaru.

Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT saat membuka sosialisasi itu mengingatkan pelaku usaha agar selalu menerapkan protokol kesehatan saat membuka usaha. Sebab, kata dia, penyebaran Covid-19 pada gelombang kedua ini lebih banyak dari gelombang pertama.

"Agar ekonomi hidup, kita longgarkan ruang gerak masyarakat kita. Tapi karena kelonggaran ini terjadi penularan lebih tinggi di gelombang kedua ini," kata Walikota.

InfoPublik - Wali Kota Pekanbaru Minta Pelaku Usaha Terapkan Standar Prokes

Lanjutnya, untuk itu para pelaku usaha tetap menerapkan standar protokol kesehatan Covid-19 di tempat usaha. "Bekerja di luar rumah kita harapkan usaha tumbuh dan berkembang. Mari bersama bersinergi lakukan penyelamatan. Pertama penyelamatan jiwa rakyat adalah yang utama. Dan penyelamatan perekonomian," jelasnya.

Lanjutnya, Pemko Pekanbaru telah memberikan stimulus atau keringanan terhadap wajib pajak (WP) dalam pembayaran dari berbagai sektor pajak daerah. Hal itu dilakukan akibat terjadinya krisis ekonomi dampak dari pandemi Covid-19.

Sejalan dengan kebijakan pemerintah maka ada stimulus yang diberikan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru kepada WP dalam pembayaran pajak daerah.

"Stimulus ini kita berikan kepada WP dalam membayar pajak daerah hingga keadaan ekonomi membaik," kata Walikota.

Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin menyebut, salah satu stimulus yang diberikan kepada WP adalah dalam pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Ada lima kelompok atau kategori WP yang mendapat stimulus pada objek PBB ini.

Pertama WP dengan kategori berpenghasilan rendah yang memiliki lahan atau disebut buku I dengan nilai pajak Rp100 ribu ke bawah. Ada 170 ribu warga Kota Pekanbaru yang ada pada kategori tersebut.

"Pada kelompok masyarakat berpenghasilan rendah tersebut, maka PBB-nya ditanggung oleh pemerintah atau kita beri stimulus 100 persen," jelasnya.

Kedua, dikatakan Firdaus pada kategori masyarakat pra menengah atau disebut buku II dengan nilai pajak Rp100 - Rp500 ribu diberi stimulus 50 persen. Ketiga, pada kategori masyarakat menengah atau disebut buku III dengan nilai pajak Rp500 - Rp2 juta diberi stimulus 25 persen.

Lalu pada kategori masyarakat mampu atau disebut buku IV dengan nilai pajak Rp2 - Rp5 juta diberi stimulus 20 persen, dan kategori pelaku bisnis atau disebut buku V dengan nilai pajak Rp5 juta ke atas diberi stimulus 15 persen.

"Jadi semua diberi stimulus sesuai dengan Perwako 104 yang mengatur stimulus khusus PBB," ungkapnya.

Selain itu juga ada relaksasi pajak terhadap objek pajak hotel dan restoran. Ada pemutihan pajak, hapus denda, tunda pembayaran, hingga angsur pembayaran yang diatur dalam Perwako nomor 81 terkait relaksasi pajak.***/adv

 
Berita Terbaru >>
3 Calon Pj Wako Pekanbaru Segera Diusulkan
Pembobol Toko HP di Pekanbaru Ditembak Polisi!
Pj Gubri Resmikan Masjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani
TK An Namiroh 2 Pekanbaru Berbagi Nasi Kotak di Simpang Srikandi Ujung
Maksimalkan Pelayanan, Pemko Pekanbaru akan Bangun Dua Pos Damkar Baru
Agar Mudik Aman dan Nyaman, Hindari Tanggal Ini!
ICCR Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Sidomulyo Barat Tuah Madani
Bahas Pelaksanaan HUT, Ini Tiga Agenda Besar PJS
Nikel di Sultra Milik Semua Rakyat Sultra, Pemerintah Harus Lebih Adil
Truk Terobos Palang Pintu, Masinis KA Putri Deli Terluka
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com