Minggu, 28 April 2024
Follow:
Home
Sukses Album Single Pertama, VJ Jdody Kembali Rilis Album Kedua
Rabu, 27/Mei/2015 - 22:18:57 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PELALAWAN (klikriau.com)-Sukses di album single pertama lagu  daerah asal Kabupaten Pelalawan membuat VJ Jhody kembali merilis album singel kedua    dibawah naungan album melayu. Lagu-lagu ini ditaja langsung oleh Vproduction dibawah pimpinan VJ Jhody sebagai produser langsung dan sekaligus penciptanya.

Kini dia segera "menawarkan"  single keduanya dengan materi lagu daerah  melayu dengan sentuhan  melayu syahdu. Lagu yang diciptakan oleh VJ Jhody ini akan  segera beredar diradio seluruh yang ada di Kabupaten Pelalawan. Konsep dan lirik yang sangat sederhana sengaja dibuat agar mudah dicerna dan dinikmati para pencinta musik tanah air  khusus masyarakat Kabupaten Pelalawan.

"Atas peluncuran album melayu single ke dua ini, lagu melayu Pelalawan ada yang menarik dikarenakan ada salah satu lagu dengan tajuk Zapin Pelalawan sebagai lagu penyambutan tamu dan untuk acara besar Pelalawan," ujar  VJ Jhody kepada Klikriau.com, Rabu (27/5/2015).

Menurut Vj Jhody, semua lagu ciptaanya yang khas ini dipersembahkan untuk Kabupaten Pelalawan dan nanti akan dicetak dalam cakram DVD dan CD. Dan harga yang dijual nanti berkisar Rp 25.000 untuk satu keping DVD/CD nya.

"Lagu melayu Pelalawan ini dibawakan langsung oleh penyanyi melayu yang profesional dibidang lagu melayu sehingga penikmat lagu akan merasa nyaman saat mendengarKannya," ucapnya.

Adapun judul lagu dalm album single kedua ini seperti  Zapin Pelalawan, Pelalawan Berduka, Panglima Kudin, Semalam di Kuala Kampar, Gelombang Bono, Nasehat Adat, Benteng Sangar, Suara Rindu, Cermin Budaya dan Istana Sayap. Kesepuluh lagu tersebut merupakan khas lagu melayu yang akan dipersembahkan untuk masyarakat pelalawan.

"Saya ingin mengembangkan seni budaya sekaligus minta doa restu dan dukungan semua pihak supaya lagu yang saya gubah ini bisa diterima oleh masyarakat. Dan saya berharap semoga dengan karya baru ini dapat menghibur masyarakat dan single kedua ini dapat diterima dengan baik oleh pencinta musik asal daerah Kabupaten Pelalawan," pungkasnya.*klik-adi

 
Berita Terbaru >>
Produser Program "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Tak Turun ke Jalan pada May Day 2024, Buruh Riau Gelar Aksi di GOR Pekanbaru
3 Menteri Kabinet Siap Ramaikan Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
Rapat Kerja APTISI Riau Dorong Peningkatan Kualitas PTS di Riau
Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024, UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com