Senin, 06 Mei 2024
Follow:
Home
Kepsek Menjabat Lebih 8 Tahun
Ditjen Dikdasmen akan Keluarkan Juknis Tunjangan Sertifikasi
Selasa, 19/April/2016 - 19:18:48 WIB
  Ilustrasi
 
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS (klikriau.com) - Nasib kepala sekolah dengan jabatan lebih dari 8 tahun akan ditentukan oleh Ditjen Dikdasmen dalam waktu dekat. Menurut informasi, Ditjen Dikdasmen akan mengeluarkan petunjuk teknis (juknis) tentang tunjangan sertifikasi bagi Kepsek  tersebut.

"Kita baru saja dari sana (Ditjen Dikdasmen,red) sekitar hari Kamis kemarin untuk menanyakan nasib para kepala sekolah yang menjabat lebih dari 8 tahun ini. Informasi yang kita terima, mereka akan mengeluarkan petunjuk teknis tentang pencairan tunjangan sertifkasi untuk kepala sekolah yang menjabat lebih dari 8 tahun," ujar Ketua PGRI Kabupaten Bengkalis, Syafri kemarin.

Syafri mengatakan pihak Ditjen Dikdasmen belum bisa memberikan keterangan secara detail bagaimana isi dari juknis tersebut nantinya. Namun, dengan dikeluarkannya juknis nantinya, maka diharapkan para kepala sekolah yang menjabat lebih dari 8 tahun ini sudah bisa menerima sertifikasi

"Seperti kita ketahui ada banyak kepala sekolah di Kabupaten Bengkalis ini yang menjabat lebih dari 8 tahun. Data Pokok Pendidikan (Dapodik) mereka tidak lagi sesuai dengan ketentuan sebagaimana diatur dalam Pasal 10 ayat (2) Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) No 28/2010 tentang Penugasan Guru Sebagai Kepala Sekolah/Madrasah, sehingga tidak bisa menerima sertifikasi," kata Syafri.

Saat ditanya kapan juknis tersebut akan dikeluarkan, Syafri mengatakan, pihak Ditjen Dikdasmen akan mengusahakan pada bulan ini juga. "Informasi yang kita terima Insyaallah paling lambat akhir April ini," kata Syafri.*klik-adl

 
Berita Terbaru >>
Gunakan Identitas Orang lain, Gazalba Saleh Lakukan TPPU dan Gratifikasi
Prabowo Serius Rencanakan 'Presidential Club' Bersama Para Mantan Presiden
Polda Riau Siap Kawal Munas BEM Seluruh Indonesia ke XVII
Damkar Pekanbaru Tingkatkan Pelayanan dengan Penambahan Armada Baru
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com