Senin, 29 April 2024
Follow:
Home
Kantor PLN Bagansiapiapi di Demo Ratusan Warga
Senin, 25/April/2016 - 10:11:00 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
BAGAN SIAPI-API - Ratusan warga mendatangi PLN Ranting Bagansiapiapi, Rokan Hilir, Minggu (24/4) malam. Warga kesal karena pemadaman listrik yang dilakukan PLN tidak lagi beraturan.

Menurut warga, saat ini hampir setiap malam listrik dipadamkan tanpa pemberitahuan dari PLN. Akibatnya banyak barang elektronik warga yang rusak.

"Ratusan warga ini secara spontan mendatangi kantor PLN. Kami mempertanyakan kenapa terjadi pemadaman yang tidak beraturan ini," kata Rudi (45), salah seorang warga.

Masyarakat yang berdemo meminta pimpinan PLN menemui mereka untuk menjelaskan masalah pemadaman listrik yang berlangsung hampir setiap hari tersebut.

"Kalau begini terus kami minta aliran PLTA diganti ke PLTD," kata salah seorang warga.

Aksi demo ratusan warga ini mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian yang segera melakukan pengamanan di kantor PLN Rayon Bagansiapiapi.

Kapolsek Bangko Kompol Nurhadi Ismanto berinisiatif untuk memediasi pengunjuk rasa dan menggelar pertemuan dengan Supervesor PLN Bagansiapiapi, Hariono.

Dalam pertemuan itu Hariono menyampaikan permohonan maaf mengenai pemadaman yang telah dilakukan selama ini dikarenakan defisit daya.

Warga membubarkan diri setelah mendapat penjelasan terkait pemadaman yang dilakukan dari PLN Rayon Bagansiapiapi.**cok

 
Berita Terbaru >>
Kematian Rusman Maralen, Keluarga Minta Autopsi Ungkap Kebenaran
Ancam Dokter Puskesmas Leuwisadeng dengan Golok, Ketua RW Ditangkap
Enam Terdakwa Edar 52,5 Kg Sabu dan 323.822 Pil Ekstasi Dituntut Hukuman Mati
Dua Pria Ditangkap di Rohil, Senpi Rakitan dan Sabu Diamankan
Shin Tae-yong: Garuda Muda Siap Redam Uzbekistan Demi Tiket Final dan Olimpiade
Sasar Keluarga Tidak Mampu, Telah Tersalurkan 1.015 Berkas
Irma Novrita: Urus Sendiri Adminduk, Gratis dan Bebas Pungli!
Jambore PKK 2024, Kecamatan Marpoyan Damai Raih Penghargaan Terbanyak dalam Tiga Tahun
KPU Riau Luncurkan Program Kreatif Jelang Pilkada 2024, Call Center, ESQ dan Jelajah Pemilih
Rekrutmen Badan Adhoc Pilkada 2024, Puluhan Panwascam se-Pekanbaru Jalani Evaluasi
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com