Minggu, 05 Mei 2024
Follow:
Home
Teror Bakar Mobil, Masyarakat Kerinci Mulai Cemas
Kamis, 05/Mei/2016 - 21:13:49 WIB
  Ilustrasi/net
 
TERKAIT:
   
 
PELALAWAN (klikriau.com) - Masyarakat Pelalawan khususnya yang berada di Kecamatan Pangkalan Kerinci mulai merasakan kecemasan terhadap teror yang membakar empat unit kendaraan roda 4 yang terparkir di luar garasi.

Menurut keterangan dari masyarakat Pangkalan Kerinci, teror pembakaran sejumlah kendaraan di lokasi yang berbeda-beda dengan waktu yang hampir bersamaan itu seperti ancaman tersendiri bagi masyarakat.

Sebab menurut masyarakat terdapat beberapa kejanggalan yang membuat kejadian itu sengaja dilakukan, seperti saat lampu mati dan ditambah lagi aksi tersebut dilakukan saat masyarakat sedang tertidur pulas.

Sehingga pelaku bisa lebih leluasa melakukan tindakan yang sepertinya sudah direncanakan itu dan di lokasi-lokasi yang sudah ditargetkan oleh pelaku yang tidak bertanggungjawab tersebut.

Wak Johar (45), salah seorang warga Pangkalan Kerinci kepada Klikriau.com mengatakan, kejadin tersebut sepertinya sudah direncanakan dengan matang, hanya saja pelaku teror itu menunggu waktu yang tepat.

"Kita sangat yakin kalau yang dilakukan oleh orang yang tidak bertanggungjawab ini adalah teror, sebab mereka sudah merencanakan aksi ini jauh-jauh hari, jadi mereka hanya menunggu waktu tepat," tandasnya.

Hal senada juga diungkapkan Jusman (53), salah seorang warga yang tinggal di sekitar jalan Akasia. Dikatakannya beruntung masyarakat segera mengatahui kejadian tersebut, sehingga sejumlah kendaraan tidak terbakar parah dan merembet ke rumah warga.

"Kalau yang di Jalan Akasia, rumah penduduk cukup rapat, jadi kalau terbakar bisa langsung merembes ke rumah warga, beruntung suara kendaraan Patwal itu ribut saat terbakar, jadi masyarakat banyak yang keluar untuk melihat dan mematikan api," pungkasnya.(F11)

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com