Sabtu, 27 April 2024
Follow:
Home
Kaisar Jepang Berencana Turun Tahta Karena Faktor Usia
Kamis, 14/Juli/2016 - 05:55:56 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TOKYO - Kaisar ke-125 Jepang, Akihito, berencana untuk turun tahta. Hal tersebut ia kemukakan lantaran usianya yang telah menginjak 82 tahun.

Berdasarkan informasi dari CNN, Kamis (14/7/2016), rencana Akihito untuk turun tahta disampaikan pertama kali oleh kantor berita Jepang, NHK, yang mengutip informasi dari sumber di Imperial Household Agency.

Akihito percaya usianya yang tak muda lagi telah menghambatnya dalam menjalankan tugas.

Disebutkan Kaisar Akihito tengah menyiapkan pernyataan untuk disampaikan ke publik. Hanya saja NHK tak menyebut kapan pernyataan tersebut akan disampaikan.

Kejadian turun tahta Akihito akan menjadi pertama kalinya dalam 200 tahun terakhir di lingkungan Kekaisaran Jepang.

Sejak 3 bulan lalu, pihak kekaisaran telah mengumumkan bahwa Kaisar dan istrinya, Michiko (81), akan mengurangi intensitas penampilan di publik karena faktor usia.

Putra Mahkota Naruhito (56) dan istrinya yang akan mengambil alih tugas tersebut.

Kesehatan Akihito memang sempat menjadi berita utama di Jepang beberapa tahun terakhir. Tahun 2012, ia menjalani operasi bypass kanker arteri koroner dan berjalan lancar. Beberapa bulan setelahnya, ia dirawat di rumah sakit untuk penyakit demam dan bronkitis yang dideritanya.

Akihito sendiri mengakui bahwa sejak 2010 mengalami masalah pendengaran. Serta pada 2008 sukses menjalani operasi kanker prostat.

Akihito menjadi kaisar Jepang menggantikan kaisar sebelumnya yakni Hirohito pada tahun 1990 lalu. Dia selanjutnya akan digantikan oleh putranya, Putra Mahkota Naruhito.**/int

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com