Home
Akhirnya, BaMus DPRD Riau Bahas Draf Pengajuan Hak Angket
Senin, 01/Agustus/2016 - 18:33:23 WIB
  Noviwaldy Jusman
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU- Setelah sempat tuai kritikan dari tim pengusul, akhirnya Badan Musyawarah atau BaMus DPRD Riau bahas draf pengajuan hak angket atas pembayaran hutang eskalasi.

"Untuk hak angket, tadi dalam rapat BaMus sudah dibahas draf pengajuan dari pengusul. Kita minta kepada pengusul untuk melampirkan peraturan perundang-undangannya," kata Noviwaldy Jusman, Wakil Ketua BaMus, usai rapat BaMus, Senin (01/08/17).

Kemudian BaMus memberikan waktu kepada pengusul untuk memberikan penjelasan terkait draf hak angket yang diajukan. Jika tidak, maka draf hak angket ini akan dibawa dalam rapat paripurna DPRD Riau.

"Kami sudah bahas, selanjutnya diberikan waktu kepada pengusul untuk memberikan penjelasan, kalau tidak perlu penjelasan. Maka akan dilanjutkan dalam paripurna, Kamis mendatang," ungkapnya.

Di samping itu, wakil ketua DPRD Riau ini menyebut, Kamis mendatang juga akan dilakukan paripurna pembentukan Panitia Khusus atau Pansus yang akan membahas tata tertib khusus pemilihan wakil gubernur Riau.

"Pansus yang akan melaksanakan pemilihan, bukan memilih. Kamis mendatang, kita akan bentuk Pansus nya," tutup mantan anggota DPRD Kota Pekanbaru ini. **/nai


 
Berita Terbaru >>
Dua Pria Ditangkap di Rohil, Senpi Rakitan dan Sabu Diamankan
Shin Tae-yong: Garuda Muda Siap Redam Uzbekistan Demi Tiket Final dan Olimpiade
Sasar Keluarga Tidak Mampu, Telah Tersalurkan 1.015 Berkas
Irma Novrita: Urus Sendiri Adminduk, Gratis dan Bebas Pungli!
Jambore PKK 2024, Kecamatan Marpoyan Damai Raih Penghargaan Terbanyak dalam Tiga Tahun
KPU Riau Luncurkan Program Kreatif Jelang Pilkada 2024, Call Center, ESQ dan Jelajah Pemilih
Rekrutmen Badan Adhoc Pilkada 2024, Puluhan Panwascam se-Pekanbaru Jalani Evaluasi
Produser Program "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Tak Turun ke Jalan pada May Day 2024, Buruh Riau Gelar Aksi di GOR Pekanbaru
3 Menteri Kabinet Siap Ramaikan Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com