Minggu, 05 Mei 2024
Follow:
Home
Pasca Ditemukannya Lafaz Allah di Klenteng, MUI Bengkalis Minta Masyarakat Tenang
Selasa, 03/Januari/2017 - 17:40:05 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS - Pasca ditemukannya lafaz Allah di sebuah Klenteng di Desa Bantan Tua, Kecamatan Bantan, Bengkalis, Selasa (3/1/17) pagi, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bengkalis menghimbau kepada masyarakat untuk menahan diri dan menjaga emosional.

MUI Kabupaten Bengkalis juga mengakui adanya temuan lafaz Allah di dinding tempat ibadat tersebut.

"Ya, kami sudah memperoleh informasi tersebut. Memang benar ada lafaz Allah didinding tempat ibadat tersebut," ungkap Ketua MUI Kabupaten Bengkalis H. Amrizal kepada wartawan, Selasa (3/1/17).

H. Amrizal juga menyebutkan, persoalan tersebut juga dilakukan pertemuan khusus untuk mengklarifikasi lafaz Allah tersebut dengan pengelola tempat ibadah.

"Petang ini dijadwalkan dilakukan pertemuan untuk mengklarifikasi kepada pengelola, termasuk motifnya memasang lafaz Allah tersebut," katanya lagi.

Jika ada unsur penistaan agama, menurut Amrizal, sepenuhnya akan diserahkan aparat penegak hukum.

Sebelumnya, Selasa (3/1/17) pagi warga Desa Bantan Tua, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis 'geger' adanya temuan berlafaz Allah dipajang di dinding tempat ibadat di Jalan Lebai Wahid, Jembatan Kucing Gila Desa Bantan Tua.‎

Lafaz Allah pertama sekali ditemukan Petugas Ronda Malam desa setempat, karena sempat adanya isu warga sekitar bahwa di kelenteng tanpa nama itu terdapat tulisan berlafaz Allah. Setelah diselidiki ternyata benar, tulisan Allah berada di atas patung pemujaan dan selain itu, ditemukan tasbih berlafaz Allah yang berlilitan dileher patung.

Pantauan di tempat ibadat tampak lengang, pintu pagar terlihat digembok. Informasi dari warga sekitar, sejumlah barang bukti diantaranya lafaz Allah menggunakan keramik, serta tasbih yang dikalungkan di patung juga diamankan aparat kepolisian. Sementara Kapolsek Bantan AKP Yuherman menyebutkan kasus tersebut saat ini masih dalam pemeriksaan di unit reskrim Polsek Bantan.**/dei

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com