Minggu, 28 April 2024
Follow:
Home
Bupati Kampar: Waspadai Makanan Mengandung Boraks
Kamis, 15/Juni/2017 - 17:44:55 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TAMBANG - Bupati Kampar H Azis Zaenal mengingatkan kepada masyarakat untuk mewaspadai jajanan buka puasa, karena menurut survei dilapangan yang dilakukan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar ada yang mengandung zat berbahaya.

"Hasil pemeriksaan minuman dan makanan oleh BPOM dan Diskes Kampar saat melakukan survei di pasar-pasar, banyak menemukan makanan yang tidak layak konsumsi dan banyak mengandung zat berbahaya yang tidak seharusnya ada didalam makanan konsumsi," ungkap Azis saat melakukan Safari Ramadhan 1438 H di masjid raya Al-Ikhlas, di Desa Sungai Pinang, Kecamatan Tambang, Rabu (14/06/2017) malam.
 
Informasi yang disampaikan oleh Bupati Kampar terkait masalah makanan tidak layak konsumsi ini bukanlah tanpa alasan. Ini merupakan hasil dari riset oleh OPD di Kabupaten Kampar bersama BPOM.

Saat memperkenalkan Kepala OPD dan Forkopimda terungkap oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar, Aliman Makmur, bahwa telah ditemukan sejumlah makanan yang positif mengandung Rhodamin dan Boraks, pada makanan yang dijual kepada masyarakat di pasar-pasar yang ada di Kabupaten Kampar.***/dai
 



 
Berita Terbaru >>
Produser Program "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Tak Turun ke Jalan pada May Day 2024, Buruh Riau Gelar Aksi di GOR Pekanbaru
3 Menteri Kabinet Siap Ramaikan Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
Rapat Kerja APTISI Riau Dorong Peningkatan Kualitas PTS di Riau
Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024, UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com