Senin, 29 April 2024
Follow:
Home
Tambah Libur Lebaran, Pegawai Pemkab Bengkalis Diberi Sanksi
Senin, 03/Juli/2017 - 06:09:44 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
BENGKALIS  - Hari ini, Senin (3/7), seluruh pegawai negeri (ASN) dan honorer yang ada di lingkungan Pemkab Bengkalis harus sudah kembali bekerja. Jika ada yang menambah libur lebaran, sanksi disiplin sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 bakal akan diberlakukan.

Demikian disampaikan Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Minggu (2/7), terkait dengan berakhirnya cuti bersama, dan seluruh aktifitas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan kembali seperti semula, mulai Senin (3/7).

Menurut Amril, Pemerintah telah memberikan cuti bersama cukup panjang kepada seluruh ASN dan pegawai honorer di daerah ini untuk merayakan Idul Fitri 1438 H.

"ASN dan pegawai honorer di Pemkab Bengkalis yang ketahuan bolos pada hari kerja pertama usai Idul Fitri 1438 H pada Senin besok, akan kita beri sanksi tegas," ulang Amril.

Amril membenarkan, sesuai Surat Edaran (SE) yang ditujukan kepada masing-masing Kepala Perangkat Daerah (PD) pada 20 Juni 2017 lalu, pada Senin besok pagi, akan dilaksanakan apel bersama di halaman Kantor Bupati Bengkalis. Sebagai sebuah kewajiban, katanya, seluruh ASN dan tenaga honorer, harus mengikuti apel bersama tersebut.

Melalui SE itu, usai pelaksanaan apel bersama, masing-masing Kepala PD untuk melaporkan tingkat kehadiran pegawainya kepada Bupati Bengkalis melalui Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan.

Di bagian lain, Amril berpesan kepada seluruh jajarannya untuk langsung tancap gas memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat usai merayakan Lebaran.

Amril mengatakan, dia tidak ingin produktivitas dan kualitas pelayanan kepada masyarakat di Pemkab Bengkalis mengalami penurunan usai libur panjang Idul Fitri 1438 H.

"Sebaliknya, mari kita jadikan liburan panjang untuk merayakan hari kemenangan Idul Fitri 1438 H sebagai momentum untuk semakin meningkatkan produktivitas dan kualitas pelayanan kepada masyarakat," ajaknya.**/rilis

 
Berita Terbaru >>
Produser Program "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Tak Turun ke Jalan pada May Day 2024, Buruh Riau Gelar Aksi di GOR Pekanbaru
3 Menteri Kabinet Siap Ramaikan Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
Rapat Kerja APTISI Riau Dorong Peningkatan Kualitas PTS di Riau
Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024, UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com