Minggu, 05 Mei 2024
Follow:
Home
Hadiri Halal Bi Halal Warga Merbau, Bupati Meranti Janji Bangun Infrastruktur
Rabu, 19/Juli/2017 - 06:17:44 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TELUKBELITUNG - Halal Bi Halal masyarakat Kecamatan Merbau dihadiri Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi, yang digelar di halaman Kantor Camat Merbau, Selasa (18/7/2017).

Dalam kesempatan ini Bupati mengucapkan terimakasih atas kehadiran seluruh lapisan masyarakat dalam Halal Bi Halal yang digelar oleh Pemerintah Kecamatan Merbau. Ia menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat bersempena bulan syawal 1438 Hijriyah.

Kepada seluruh lapisan masyarakat, Bupati mengajak untuk menyikapi dengan baik dan bijaksana akan kemunduran perekonomian dewasa ini. Menurutnya, kemerosotan ekonomi tak hanya dialami oleh masyarakat Kecamatan saja, melainkan Kabupaten, Provinsi bahkan negara mengalami hal yang sama.

Dikatakan Bupati, upaya dalam membangun kembali perekonomian sangat diperlukan sinergitas antar masyarakat, ulama dan pemerintah sampai ke tingkat lurah atau desa bahkan RT dan RW.

Perekonomian yang merosot, ungkapnya, berdampak pada pemutusan hubungan kerja bagi beberapa masyarakat yang bekerja di beberapa perusahaan swasta di Kabupaten Kepulauan Meranti. Untuk itu perlu adanya usaha mandiri yang menunjang perekonomian.

Bupati Irwan juga mengharapkan keikutsertaan kaum ibu dalam membangun kembali gairah perekonomian di Kecamatan Merbau, baik dari sektor pertanian, peternakan, perdagangan dan keterampilan lainnya.

Sejalan dengan hal itu, pemerintah akan terus membangun infrastruktur berupa jalan dan jembatan agar transportasi menjadi lancar, sehingga harga-harga menjadi murah. Hal itu disampaikan Irwan sebagaimana janji kampanyenya beberapa tahun lalu yang akan membangun jalan dari Desa Meranti Bunting sampai ke Desa Tanjung Padang.***/ril

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com