Jumat, 26 April 2024
Follow:
Home
Oky dan Annisa Bujang Dara Kampar 2017
Jumat, 21/Juli/2017 - 07:24:31 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
BANGKINANG - Final pemilihan Bujang dan Dara Kabupaten Kampar tahun 2017 berjalan aman, meriah dan lancar pada hari Kamis (20/07/2017) malam, di Aula Pertemuan, Komplek Perkantoran Bupati Kampar, Jalan lingkar, Bangkinang Kota.

Malam tadi menjadi ajang bergengsi karena seluruh Bujang dan Dara Kabupaten Kampar tahun 2017 yang telah dikarantina beberapa hari, harus menunjukkan segala wawasan dan keterampilan serta kemampuan dimiliki dihadapan dewan juri.

Dari hasil penilaian dewan juri terpilih Oky Syahputra kelahiran Pekanbaru, tanggal 12 Desember 1995 sebagai Bujang Kabupaten Kampar tahun 2017 mewakili Kecamatan Tapung.

Sedangkan Annisa Ardha kelahiran Kuok, tanggal 27 April 2017 terpilih sebagai Dara Kabupaten Kampar tahun 2017 mewakili Kecamatan Kuok.

Selain itu Fadhil Nur kelahiran Air Tiris, tanggal 13 September 1994 meraih juara II Bujang Kabupaten Kampar 2017 mewakili Kecamatan Tambang.

Sedangkan Annisa Balqis kelahiran Bangkinang, tanggal 07 Juli 1998 meraih juara II Dara Kabupaten Kampar tahun 2017 mewakili Kecamatan Bangkinang Kota.

Untuk juara III Bujang Kabupaten Kampar diraih Wafiq Asyari kelahiran Sentul, tanggal 08 Mei 1997 mewakili Kecamatan Bangkinang Kota.

Dan Rechika Ferlania meraih juara III Dara Kabupaten Kampar mewakili Kecamatan Kampar Kiri kelahiran tanggal 02 Nopember 1997.***/nto

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com