Sabtu, 04 Mei 2024
Follow:
Home
Korban Tewas Gempa Iran 407 Orang, Puluhan Masih Dicari
Selasa, 14/November/2017 - 09:06:02 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
TEHERAN - Korban tewas akibat gempa yang terjadi di perbatasan Iran-Irak terus bertambah. Dilaporkan lebih dari 400 orang meninggal dunia akibat gempa berkekuatan 7,3 skala Richter (SR) itu.

Dilansir reuters, Selasa (14/11/2017), tim penyelamat masih mencari puluhan orang yang diduga masih tertimpa reruntuhan bangunan. Sedikitnya 6 orang warga negara Irak tewas dalam gempa tersebut.

Media setempat menyatakan sekitar 407 orang tewas dalam gempa paling mematikan di Iran dan sekitar 6.600 orang lainnya mengalami luka-luka. Pejabat lokal menyatakan korban tewas diperkirakan akan bertambah.

Dalam gempa tersebut, wanita dan bayi berhasil selamat dari reruntuhan gedung di Sarpol Zahab, daerah yang terkena dampak terburuk. Gempa tersebut juga menimbulkan tanah longsor yang menyulitkan tim penyelamat.

Akibat kejadian itu, 14 provinsi di Iran menjadi wilayah terdampak. Sementara itu, Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei menyampaikan belasungkawa dan meminta seluruh instansi pemerintah untuk melakukan bantuan korban gempa.

Sebelumnya, Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) menyatakan, gempa terjadi pada Minggu (12/11) sekitar pukul 21.20 waktu setempat. Pusat gempa berada sekitar 30 kilometer barat daya Halabja, Irak.**/detik.com

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com