Sabtu, 04 Mei 2024
Follow:
Home
Wakil Ketua DPRD Padang Laporkan Ketua BK ke Polisi
Jumat, 05/Januari/2018 - 15:03:33 WIB
  Wahyu Iramana Putra
 
TERKAIT:
   
 
PADANG - Wakil Ketua DPRD Padang, Wahyu Iramana Putra, melapor ke Polresta Padang setelah terlibat adu mulut dan diajak berkelahi oleh Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kota Padang Amril Amin.

Kejadian yang terjadi di dalam kantin gedung DPRD kota Padang itu berawal ketika Wahyu bertemu dan menegur sapa Amril Amin saat memasuki kantin. Namun tiba-tiba Amril langsung memaki dan mendorong Wahyu dan menantang untuk berkelahi.

"Saya sempat menegur di kantin, Dia malah mencaci-maki saya, mengajak berkelahi dan mendorong saya. Saya tidak tahu apa masalahnya sampai dia begitu," kata Wahyu.

 Sebelumnya anggota DPRD Padang mengadakan rapat rencana pergantian atau perombakan AKD, salah satunya mengganti ketua BK. Namun, rapat perombakan tersebut batal.

Atas perbuatan tidak menyenangkan yang diterimanya, akhirnya Wahyu melaporkan Amril Amin ke Polresta Padang dengan Laporan Polisi Nomor LP/24/K/I/2018/SPKT Unit I tertanggal 4 Januari.

"Saya melaporkannya atas perbuatan tidak menyenangkan. Tidak sewajarnya seorang anggota DPRD (Amril Amin) berbuat seperti itu," ujar Wahyu di Polresta Padang.**/hln

 
Berita Terbaru >>
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
May Day Riau, Harga Bahan Pokok dan Kebebasan Berserikat Jadi Tuntutan Buruh
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com