Senin, 06 Mei 2024
Follow:
Home
Gantikan Suparman, Sukiman Dilantik Sebagai Bupati Rohul
Rabu, 14/Februari/2018 - 21:15:04 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Sukiman resmi dilantik sebagai Bupati Rokan Hulu, menggantikan Suparman. Pelantikan berlangsung di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru, Rabu (14/2/2018). Pelantikan Sukiman berdasarkan SK Menteri Dalam Negeri Nomor 131.14-227 tahun 2018.

Pelantikan Sukiman dilakukan bersamaan dengan pelantikan Penjabat Sementara (Pj) Bupati Inhil Rudyanto untuk menggantikan Wardan. Sebab Wardan ikut dalam proses Pilkada dan melangsungkan masa cuti untuk kampanye.

Sukiman sebelumnya adalah Wakil Bupati Rohul.  Bupati Rohul sebelumnya, Suparman, terkait kasus korupsi harus menjalani tahanan.

Setelah dilakukan seremoni pelantikan, Sukiman dan Rudyanto membacakan dan menandatangani fakta integritas, sebagai bentuk komitmen untuk tidak melakukan pelanggaran hukum selama menjabat.

"Pelantikan ini merupakan proses dalam kepemimpinan daerah. Meningkat tata kelola sinergitas pembangunan dan pelayanan publik dan yang paling penting adalah mengisi kekosongan jabatan di daerah masing-masing," kata Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman.

Penekanan lainnya oleh Andi Rachman, bahwa kepala daerah yang dilantik tetap harus bekerja keras dalam jaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) saat pelaksanaan Pilkada nantinya. ***/nae

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com