Selasa, 07 Mei 2024
Follow:
Home
Tak Lolos, Partai Idaman akan Gugat Putusan Bawaslu ke PTUN
Selasa, 06/Maret/2018 - 08:57:57 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
JAKARTA- Partai Islam Damai Aman (Idaman) berencana menggugat putusan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). Putusan yang digugat terkait penolakan keikutsertaan Partai Idaman dalam Pemilihan Umum 2019.

"Langkah selanjutnya dalam peraturan tentang Pemilu kan kalau sudah diputuskan Bawaslu kita (partai) punya hak hukum untuk melanjutkan ke PTUN," ujar Sekretaria Jenderal Partai Idaman Ramdansyah di Gedung Bawaslu, Jakarta Pusat, Senin (5/3).

Diketahui, dalam Undang-Undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, diperbolehkan bagi pihak yang keberatan atas putusan tersebut bisa mengajukan tuntutan ke PTUN.

Selain itu, Ramdansyah menilai bahwa KPU telah mengabaikan hak konstitusi partainya terkait dalam proses verifikasi.

Berdasarkan PKPU nomor 6 tahun 2018 Tentang Proses Pemilu menyatakan partai yang dapat diverifikasi adalah partai yang telah dan atau yang diterima pendaftarannya.

Oleh sebab itu, Ramdansyah menilai seharusnya Partai Idaman dapat mengikuti tahapan verifikasi peserta pemilu 2019.

"Pada Oktober 2017 kami telah menerima tanda terima pendaftran dari KPU dan juga Bawaslu dalam putusan Bawaslu terkait pelanggaran dan dinyatan pendaftaran diterma. Artinya dengan tanda terima yang kami miliki kita layak untuk diverifikasi," ujar dia.

Ramdansyah menilai Partai Idaman tak akan sendiri dalam mengajukan gugatan ke PTUN. Ia mengaku akan mengajak parpol lainnya yang tak lolos untuk bersama menggugat ke PTUN.

"Saya pikir kita ke PTUN kan sudah dicanangkan oleh ketum Rhoma Irama, tentu saja kami akan ajak temen tenen lain mungkin ada prespektif yang berbeda," pungkas dia

Sebelumnya, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menolak/menerima gugatan partai Islam Damai dan Aman (Idaman) sebagai calon peserta Pemilu 2019.

Putusan itu ditetapkan lewat sidang putusan ajudikasi sengketa penyelenggaraan Pemilu 2019 bersama dua partai lainnya seperti Partai Rakyat dan Parsindo di Kantor Bawaslu di Jakarta, Senin (5/3).

"Menyatakan memutuskan dalam eksepsi termohon dalam pokok perkara untuk menolak permohonan pemohon seluruhnya," " kata Ketua Bawaslu Abhan yang memimpin sidang tersebut.

Majelis hakim mengatakan bahwa seluruh partai politik harus mengikuti dan lolos dari seluruh tahapan pemilu agar dapat menjadi parpol peserta pemilihan umum 2019. Akan tetapi, partai Idaman tak dapat memenuhi syarat seleksi administratif. (cnn)

 
Berita Terbaru >>
KPK Panggil Kabag Pengelolaan Rumah Jabatan DPR RI sebagai Saksi
Gunakan Identitas Orang lain, Gazalba Saleh Lakukan TPPU dan Gratifikasi
Prabowo Serius Rencanakan 'Presidential Club' Bersama Para Mantan Presiden
Polda Riau Siap Kawal Munas BEM Seluruh Indonesia ke XVII
Damkar Pekanbaru Tingkatkan Pelayanan dengan Penambahan Armada Baru
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com