Rabu, 08 Mei 2024
Follow:
Home
Tim Relawan Ade Hartati Terus Kampanyekan Syamsuar-Edy Nasution
Kamis, 22/Maret/2018 - 19:07:09 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU- Ratusan kaum perempuan yang tergabung dalam Tim Relawan Ade Hartati (Tirai) di Kota Pekanbaru siap menangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, Syamsuar-Edy Nasution.

"Sekitar 500 an anggota Tirai siap menangkan Syamsuar-Edy Nasution di Kota Pekanbaru. Anggota kita terdiri dari seluruh kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru," kata Ade Hartati Rahmat, Kamis (22/03).


Politisi PAN ini juga menyebut, Tirai yang dibentuknya langsung berkoordinasi dengan dirinya di lapangan. Saat ini, Tirai terus mengempanyekan Syamsuar-Edy Nasution ke tengah masyarakat, khususnya di Kota Pekanbaru.

"Mereka ini kan punya jejaring sesama kaum perempuan, lewat arisan, PKK dan lainnya. Nah mereka inilah yang kita harapkan dapat mendorong Pak Syamsuar-Edy Nasution memenangkan suara di Kota Pekanbaru, khususnya suara kaum perempuan," ungkapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, Tirai sangat fokus kepada pemilih dari kalangan perempuan walaupun di sisi lain, tim relawan dari kaum laki-laki sudah terbentuk di semua kecamatan yang ada.

"Kaum perempuan ini kan dikenal dengan militannya, lebih fokus dalam menentukan pilihan, mudah untuk dikonkritkan, berbeda dengan laki-laki. Dengan Tirai ini, kita harapkan Pak Syamsuar-Edy Nasution menang di Kota Pekanbaru," tutup anggota DPRD Riau dari Dapil Kota Pekanbaru ini.

Seperti yang diketahui, Syamsuar-Edy Nasution merupakan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau. Pasangan calon ini diusung PAN, PKS dan NasDem. (*)

 
Berita Terbaru >>
Pemerintah Segera Mulai Seleksi CPNS dan CASN di Sekolah Kedinasan dan Umum
KPK Panggil Kabag Pengelolaan Rumah Jabatan DPR RI sebagai Saksi
Gunakan Identitas Orang lain, Gazalba Saleh Lakukan TPPU dan Gratifikasi
Prabowo Serius Rencanakan 'Presidential Club' Bersama Para Mantan Presiden
Polda Riau Siap Kawal Munas BEM Seluruh Indonesia ke XVII
Damkar Pekanbaru Tingkatkan Pelayanan dengan Penambahan Armada Baru
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com