Senin, 29 April 2024
Follow:
Home
Bersikap Aneh dan Punya Senjata Api, Mahasiswa Dideportasi
Minggu, 01/April/2018 - 17:03:25 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
KLIKRIAU.COM- Seorang mahasiswa asal China akan dideportasi dari Amerika Serikat (AS) setelah diketahui memiliki senjata api. Mahasiswa dari University of Central Florida (UCF) itu diketahui memiliki dua senjata api laras panjang semi-otomatis.

Pemuda bernama Wenliang Sun yang masih berusia 26 rahun itu sejak bulan Januari sudah dipantau secara khusus oleh pihak universitas yang kemudian melaporkan kekhawatiran mereka ke pihak Kepolisian Orlando.

Kekhawatiran yang sama juga dialami oleh teman-teman Wenliang, yang mengatakan kalau sikapnya cukup meresahkan.

"Kami tahu apa yang terjadi jika senjata api digunakan oleh orang yang tak bertanggungjawab. Kami tak bisa mengabaikan pertanda tersebut," kata Kepala Keamanan UCF, Richard Beary.

"Kami punya tugas menjaga keselamatan banyak orang. Yang kami ketahui, kami mendapat banyak pertanda kalau sesuatu yang buruk bakal terjadi," lanjutnya.

Beary lanjut mengatakan, pertanda tersebut terlihat dari kelakuan Wenliang yang semakin aneh. Seperti mengecat rambutnya menjadi pirang, membeli mobil mewah dengan uang tunai, sampai menamai senjata api yang dimilikinya.

Ia juga sering bolos kuliah. Padahal salah satu syarat pemegang visa pelajar, Wenliang wajib selalu hadir dalam kelas.

Selain itu, Wenliang juga kerap berlatih menggunakan senjata apinya belakangan ini.

Meski demikian, Beary mengakui kalau Wenliang tak memberi ancaman.

"Ini memang kasus yang cukup menarik. Kami mendapat banyak pertanda namun tak ada ancaman. Tapi kami cukup merasa khawatir," ujar Beary.

Hingga saat ini, belum diketahui lebih lanjut mengenai langkah hukum yang akan diambil Wenliang setelah dirinya diberitahu akan dideportasi pada Kamis (29/3).

Wenliang pun belum diketahui telah didampingi pengacara atau belum.(cnn)

 
Berita Terbaru >>
Produser Program "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi Imigrasi Ngurah Rai
Tak Turun ke Jalan pada May Day 2024, Buruh Riau Gelar Aksi di GOR Pekanbaru
3 Menteri Kabinet Siap Ramaikan Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival di Riau
Rapat Kerja APTISI Riau Dorong Peningkatan Kualitas PTS di Riau
Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024, UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com