Minggu, 05 Mei 2024
Follow:
Home
Plt Wako Lantik Pengurus ICMI Muda Pekanbaru 2018-2023
Senin, 07/Mei/2018 - 09:24:15 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU- Plt Wali Kota Pekanbaru, H. Ayat Cahyadi, S.Si, diwakili Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Pekanbaru HM Yusuf, melantik  Pengurus Ikatan Cendekiawan Muda se-Indonesia (ICMI) Muda Kota Pekanbaru periode 2018-2023 di aula kantor Wali Kota, Sabtu (5/5).

Dalam sambutannya, Pemerintah Pekanbaru memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada ICMI Muda Pekanbaru atas komitmennya yang turut serta dalam mengisi dan mendukung jalannya pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang Madani di Kota Pekanbaru.

Selain sebagai agen pembangunan yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat, ICMI juga diharapkan dapat menjadi tempat berkumpulnya insan cendekia muslim yang dapat menjadi tempat anggotanya berdiskusi membahas pembangunan lokal, regional bahkan nasional, yang menggabungkan nilai-nilai moral arif bijaksana dan juga bermanfaat bagi tiap lapisan masyarakat terutama generasi muda di Kota Pekanbaru.

"Terutama dalam memberantas musuh kita bersama, yakni kebodohan dan kemiskinan," ujarnya.

Peran cendekiawan yang tergabung dalam ICMI Muda Pekanbaru juga dirasakan sangat penting mengingat seorang cendekiawan adalah orang yang ahli dan memiliki kepedulian untuk membangun masyarakat sehingga tercipta masyarakat yang sejahtera.

Melalui pelantikan ini, Pemerintah Pekanbaru mengajak kepada ICMI agar dapat menyatukan visi dalam membangun Kota Pekanbaru menuju Smart City yang Madani.

"Kami berpesan agar ICMI Muda Pekanbaru dapat berpegang teguh pada prinsip-prinsip yang telah disepakati bersama dalam membangun roda organisasi, menjadi intelektual muda yang memberikan pengaruh baik bagi masyarakat. Selamat kami ucapkan kepada ICMI Muda Pekanbaru, semoga dapat mengembangkan potensi keumatan pada seluruh sektor kehidupan dan dapat menjalankan pondasi keislaman dalam mengemban amanah organisasi ICMI kedepannya," tutupnya.

Adapun pengurus ICMI Muda Pekanbaru periode 2018-2023 yang baru dilantik, diketuai oleh Sarwan Kelana SUD dan segenap jajaran pengurusnya yang menempati posisi di sejumlah bidang.

Acara kemudian dilanjutkan dengan dialog pemuda serta diskusi yang mengangkat tema 'Peran Pemuda Membentuk Karakter Menjadi Cendekiawan Indonesia'

Hadir dalam acara tersebut sejumlah stakeholder dari pejabat Forkopimda Pekanbaru, Kepala Badan/Dinas, Anggota DPRD Pekanbaru dan beberapa organisasi masyarakat lainnya. (kom)

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com