Sabtu, 04 Mei 2024
Follow:
Home
Selama Iduladha Afghanistan Tawarkan Taliban Gencatan Senjata
Minggu, 22/Juli/2018 - 08:28:54 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
JAKARTA - Presiden Afghanistan Ashraf Ghani berencana untuk menawarkan gencatan senjata kepada Taliban di hari Idul Adha, Agustus.

Juru bicara Ghani, Haroon Chakansuri, membenarkan laporan Wall Street Journal pada pekan ini yang menyebut bahwa pemerintah tengah mempertimbangkan gencatan senjata selama masa Idul Adha, 22 Agustus.

Pengumuman tersebut disampaikan saat perundingan perdamaian dengan Taliban diduga semakin berkembang. Pada Januari, Ghani disebut menawarkan perundingan perdamaian tanpa syarat. Tiga hari gencatan senjata selama Idul Fitri, Juni, pun terjadi.

Gencatan senjata tersebut memperlihatkan efek yang tak pernah terjadi sebelumnya; gerilyawan Taliban memenuhi jalanan di Kabul dan berfoto bersama tentara dan polisi. Hal ini memicu harapan perdamaian jangka panjang setelah 17 tahun Afghanistan dilanda perang.

Sementara itu, Amerika Serikat menyatakan siap berperan serta dalam perundingan segitiga bersama pemerintah Afghanistan dan Taliban. Washington juga bersedia untuk mendiskusikan penarikan pasukan dari negara tersebut.

Taliban sebelumnya menolak perpanjangan gencatan senjata yang ditawarkan oleh Ghani. Presiden Afghanistan sendiri memerintahkan pasukannya untuk tidak menggelar operasi militer selama 10 hari tambahan pascaberakhirnya libur Idul Fitri.

Sejak saat itu, pertempuran kembali berlangsung di berbagai wilayah Afghanistan. Korban puluhan tentara dan polisi berjatuhan, termasuk 14 warga yang tewas akibat serangan udara di Provinsi Kunduz.

CNN Indonesia

 
Berita Terbaru >>
Polisi Tunggu Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri
Bamsoet : Tantangan Teknologi bagi Generasi Muda
Rugikan Negara Rp 22,6 Miliar, Mantan Bupati Kuansing Ditahan
Lakukan Pelanggaran Berat, Dua Oknum Polisi di Inhu Dipecat
Lepas Jabatan Ditjen Migas, Tutuka Ariadji Kembali ke ITB
Perempuan Mendominasi DP4 Pilkada 2024
Badan Pusat Statistik : Bawang Merah Mendominasi Inflasi Bulanan
Korlantas Polri Ingatkan Lembaga Negara Soal Pelat Nomor
Hari Buruh, Ancaman Pengangguran, dan Masa Depan Buruh Indonesia
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com