Senin, 29 April 2024
Follow:
Home
Pekan Depan Kantor DMPTSP Pindah Sementara ke Gedung Guru
Kamis, 02/Agustus/2018 - 14:06:04 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU- Pekan depan, Dinas Penanaman Modan dan Pelayanan Terpadu satu Pintu ( DPM-PTSP) Kota Pekanbaru Jalan Sudirman,  akan pindah ke gedung Guru Jalan Arifin Ahmad, tepatnya sebelah Kantor Kemenag Pekanbaru.

Hal itu disampaikan Walikota Pekanbaru,  DR Firdaus ST MT kepada wartawan Rabu (1/8/2018).

“Jadi mulai pekan depan akan ada proses perizinan akan sedikit  tergannggu, di Dinas PM PTSP, karena dua gedung PTSP dan Sekretariat Walikota di lantai dasar akan di renovasi untuk disatukan sebagai persiapan gedung Mall Pelayanan Publik (MPP),” katanya.

Wako menyampaikan, agar masyarakat datang berurusan perizinan ke gedung guru. “Situ juga nyaman,  tidak kalah hebatnya dengan DPM PTSP, seperti parkir yang luas dan sangat representative  untuk pelayanan,” katanya.

Ketika di tanya mulai kapan pindah nya,  Walikota dua periode ini mengatakan akan mulai pekan depan sampai akhir Desember 2018. ” Jadi akhir Desember sudah kembali ke kantor Jalan Sudirman (ke MPP), ” jelasnya.

Ditambahkannya,  ke depan akan kita kombinasi kan gedung MPP, halaman kantor Walikota sekarang akan kita jadikan taman bermain ,asyarakat, menyatu dengan RTH yang berada di depan saat ini. “Jadi Betul-betul kita berikan ke publik, antara taman RTH dan halaman kantor Walikota akan kita integrasikan dengan jembatan penyeberangan yang berseni menggunakan ram,” ujarnya

Dengan dibangunnya taman untuk masyarakat, diharapkan menjadi bagian milik publik sepenuhnya. “Semoga nanti taman ini menjadi bagian milik publik digunakan dengan baik, ” pungkasnya.(*)

 
Berita Terbaru >>
Kematian Rusman Maralen, Keluarga Minta Autopsi Ungkap Kebenaran
Ancam Dokter Puskesmas Leuwisadeng dengan Golok, Ketua RW Ditangkap
Enam Terdakwa Edar 52,5 Kg Sabu dan 323.822 Pil Ekstasi Dituntut Hukuman Mati
Dua Pria Ditangkap di Rohil, Senpi Rakitan dan Sabu Diamankan
Shin Tae-yong: Garuda Muda Siap Redam Uzbekistan Demi Tiket Final dan Olimpiade
Sasar Keluarga Tidak Mampu, Telah Tersalurkan 1.015 Berkas
Irma Novrita: Urus Sendiri Adminduk, Gratis dan Bebas Pungli!
Jambore PKK 2024, Kecamatan Marpoyan Damai Raih Penghargaan Terbanyak dalam Tiga Tahun
KPU Riau Luncurkan Program Kreatif Jelang Pilkada 2024, Call Center, ESQ dan Jelajah Pemilih
Rekrutmen Badan Adhoc Pilkada 2024, Puluhan Panwascam se-Pekanbaru Jalani Evaluasi
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com