Rabu, 01 Mei 2024
Follow:
Home
Hadiri Panen Perdana Ubi Casesa, Bupati Siak Tetap Jaga Protokol Kesehatan
Sabtu, 29/Agustus/2020 - 20:21:56 WIB
 
 
TERKAIT:
   
 
SIAK - Bupati Siak, Alfedri, menghadiri sekaligus memanen secara langsung Ubi Casesa di Kampung Dusun Pusaka, Kecamatan Pusako, Sabtu (29/8/2020). Dalam kesempatan ini protokol kesehatan tetap menjadi perhatian Bupati, terutama menggunakan masker.

Dalam kesempatan ini, Ketua Kelompok Tani Subur Makmur Kampung Dusun Pusaka, Suherman, mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bupati Siak beserta rombongan ke desa mereka.

“Alhamdulillah kami merasa sangat senang, karena bapak Bupati Siak bisa hadir meskipun bapak sangat sibuk dan secara langsung memanen ubi casesa di Kampung kami ini," kata Suherman.

Menurut Suherman, Kelompok tani Kampung Dusun Pusaka ini, berdiri pada tahun 2018 lalu. Saat ini mereka sudah bisa menanam Ubi Casesa dengan luas lahan 2 hektar, merupakan Bantuan dari Yayasan Baitul Mal BRI.

“Untuk saat ini, yang menjadi kendala bagi kami sebagai kelompok tani adalah modal, pemasaran serta harga jual yang rendah. Jadi kami mohon kepada bapak Bupati, untuk mencari solusi terbaik dari masalah kami itu pak," kata Suherman.

Dalam arahannya, Bupati Siak Alfedri mengucapkan selamat karena ubi Casesa yang telah ditanam kurang lebih 8 bulan, akhirnya bisa di panen.

"Kalau kita lihat dari keuntungannya pertahun, menanam ubi lebih besar dari pada sawit. Menanam ubi bisa menghasilkan Rp 70-80 juta perhektar setahun, sedangkan sawit hanya sekitar 25 juta perhektar setahun”, jelas Alfedri.

Bupati juga berpesan, jika sudah mendapatkan keuntungan ketika masa panen, jangan lupakan manajemen pertanian. Yang artinya jangan lupa menyisihkan modal untuk masa tanam berikutnya.

"Jadi kalau sudah dapat keuntungan, jangan dihabiskan semua. Karena jika habis, kita akan bingung untuk melanjutkan modal kedepannya," pesan Bupati.

Terkait dengan modal, Bupati menyatakan nanti bisa minta bantuan dari pihak lain seperti Baznas, CSR, dan juga dana desa bisa digunakan untuk produk unggulan desa.***/infotorial/zie

 
Berita Terbaru >>
Pekanbaru Siap Gelar Lancang Kuning Carnival 2024
May Day Riau, Harga Bahan Pokok dan Kebebasan Berserikat Jadi Tuntutan Buruh
Ini Kata Menaker Terhadap Hubungan Industrial Pancasila
Hakim Dipecat karena Perselingkuhan, MKH Tetapkan Putusan Berat
30 Kg Sabu Gagal Diedarkan di Barru, Pelaku Residivis
Ini Imbauan Muflihun Jelang Pilwako Pekanbaru
IKD Gantikan E-KTP, Begini Cara Aktivasinya
Pj Gubernur SF Hariyanto Optimis Riau Bebas Stunting di 2025
Bocah 7 Tahun Diduga Tenggelam di Sungai Batang Kuantan
Kematian Rusman Maralen, Keluarga Minta Autopsi Ungkap Kebenaran
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com