Jumat, 26 April 2024
Follow:
Home
Mahasiswa Psikologi UIR Lolos Program IIMA di Michigan State University Amerika
Rabu, 23/Juni/2021 - 15:15:08 WIB
  Wahyuni Syafitri  
TERKAIT:
   
 
PEKANBARU (KLIKRIAU)- Mahasiswa Universitas Islam Riau kembali menoreh prestasi. Wahyuni Syafitri dari Fakultas Psikologi lolos dalam program Mobilitas International Mahasiswa Indonesia (Indonesian International Student Mobility Awards) 
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DitjenDikti) Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Kabar gembira itu disampaikan Kepala Kantor Urusan International UIR Dr Rendy Prayuda, SIP kepada Kepala Bagian Humas dan Protokoler UIR Syafriadi di Kampus Universitas Islam Riau Jalan Kaharuddin Nasution 113 Pekanbaru, Rabu pagi (23/06 2021).

Rendy menjelaskan, program ini dilaunching Kementerian pada April 2021 untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa Indonesia studi satu semester (16 minggu) di luar negeri. Selain untuk menambah ilmu dan pengalaman bagi mahasiswa Indonesia, sekaligus bertujuan memperkuat hubungan antara Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah negara-negara domisili perguruan tinggi yang menjadi mitra Pemerintah.

Wahyuni Syafitri adalah mahasiswa Fakultas Psikologi yang kini duduk di semester 4 UIR. Ia lolos Program IISMA di Michigan State University (MSU) Amerika Serikat. MSU merupakan sebuah universitas di East Lansing, Michigan, Amerika yang cukup banyak diminati para student dari berbagai benua. Termasuk Indonesia. 

''Ini prestasi yang membanggakan. Tidak hanya untuk Wahyuni tetapi buat Civitas Akademika UIR,'' kata Rendy.

Rektor UIR Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL turut mengapresiasi lolosnya Wahyuni ke Program IISMA. Ia mengaku sangat bangga atas prestasi yang diraih mahasiswa Fakultas Psikologi itu. ''Saya sangat mendukung dan berharap, mahasiswa-mahasiswa lain dapat mengikuti prestasi diraih Wahyuni. Tak cuma di Amerika atau universitas lain di luar negeri, di dalam negeri pun kita berharap, mahasiswa UIR terus dapat mengukir prestasi,'' ujar Rektor.

Harapan lainnya, Program IISMA dapat meningkatkan pengetahuan, soft skill, pemahaman lintas budaya bagi Wahyuni Syafitri.(rls)

 
Berita Terbaru >>
Jokowi Tegaskan tak ada Tim Transisi untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran
Komisi II DPR: Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol Pekanbaru-Padang
Alek Kurniawan Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Pemerintahan IPDN
Pemerintah Segera Bentuk Satgas Pemberantasan Judi Online
Bandara SSK II Pekanbaru Catat Kenaikan Penumpang Signifikan Musim Lebaran 2024
Atasi Kenaikan Debit Air, PLTA Koto Panjang Buka Spillway Gate
Serapan Hanya 20 Persen, Pj Wako Minta OPD Tingkatkan Realisasi Anggaran
Kurir Sabu 23,8 Kg Ditangkap di Medan, Pernah Dipenjara 2 Kali
Diduga Korupsi Bansos Rp 1,7 Miliar Mantan Bupati Bone Bolango Ditahan
Bersinergi dengan Pemkab Pelalawan, Bupati Zukri Terima PJS Award 2024
 


Home

Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
© 2012-2022 PT Media Klik Riau, All rights reserved.
Comments & suggestions please email : redaksi.klikriau@gmail.com